Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Travelling Bersama Anak-anak

Kompas.com - 04/02/2008, 12:09 WIB

Travelling bersama anak-anak seringkali bikin pusing.  Sepanjang perjalanan, orang dewasa dituntut selalu siaga dan sabar. Karena itu, banyak orang tidak suka travelling bersama anak-anak.

Namun asal tahu tipsnya, travelling bersama sebuah keluarga, termasuk dengan anak-anak, dapat menciptakan kenangan dan pengalaman menyenangkan yang tak terlupakan. Jika Anda berniat melakukan perjalanan liburan keluarga bersama anak-anak, simaklah tips berikut.

Sebelum Berangkat

Biarkan anak-anak mengepak sendiri barang bawaan mereka. Putuskan pakaian seperti apa yang akan dibawa (terutama yang longgar dan nyaman), tetapi biarkan mereka memilih pakaian favorit mereka sendiri dan jangan lupa mengepak sebuah mainan spesial. Dalam tas jinjing, masukan juga beberapa manisan dan permen karet, handuk kecil, tisu, buku-buku, kertas, tas plastik bersegel, dan kalau mungkin sebuah permainan yang mengejutkan bagi setiap anak.

Perbaharui imunisasi, seperti vaksin hepatitis B, rabies, tipus, hepatitis A  untuk seluruh anggota keluarga. Jika bepergian ke luar negeri, cari tahu informasi tentang vaksin tambahan untuk daerah tujuan tersebut.

Di Bandara

Sediakan cukup banyak waktu untuk check in, juga antara connecting flights. Pastikan tiba lebih awal untuk boarding demi mencegah penundaan pada menit-menit terakhir atau jika terjadi kebingungan berkaitan dengan peraturan keamanan penerbangan. Rancanglah rencana keselamatan jika salah satu atau lebih anggota rombongan tiba-tiba terpisah di bandara. Diskusikan sebelumnya di mana lokasi untuk bertemu dan apa yang harus dilakukan jika ada anggota yang tiba-tiba terpisah dari rombongan.  

Beritahukan prosedur sekrining kepada anak-anak sebelum memasuki pintu pemeriksaan keamanan sehingga anak-anak tidak takut saat melewati proses tersebut. Setiap orang, termasuk anak-anak dan bayi, harus melewati pemeriksaan keamanan di pintu masuk. Semua peralatan anak-anak harus melewati mesin sinar X. Agar proses pemeriksaan berjalan lancar, pindahkan anak dari kereta dorong. Saat bayi melewati metal detektor, orang tua harus memegang si bayi. Jangan melepas bayi atau anak kecil saat pemeriksaan. Anak-anak yang bisa berjalan dapat melewati metal detektor sendirian. Anak-anak yang lebih besar, perlu diberi tahu bahwa proses itu harus diikuti secara serius, dan ancaman yang dibuat, meskipun itu sekadar lelucon, dapat menyebabkan masalah hukum.

Dalam Penerbangan

Berikan tempat duduk yang memenuhi standar keamanan mutakhir dan tidak boleh lebih luas dari 16 inchi kepada anak-anak. The Federal Aviation Administration (Amerika Serikat) merekomendasikan anak-anak yang beratnya kurang dari 40 pounds didudukan di tempat duduk anak atau bayi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com