Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kolam Keramat Disulap Jadi Obyek Wisata

Kompas.com - 09/01/2011, 06:40 WIB

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Achmad Rois Wizda

KULON PROGO, Kompas.com - Gemercik air yang jatuh dari pepohonan yang rimbun di atas tebing langsung terdengar seolah menyambut begitu masuk ke pemandian Clereng, Pengasih, Kulon Progo, Sabtu (8/1/2011). Air berwarna biru terisi ikan yang dengan gesit menghindar dari tangkapan para pengunjung yang sedang mandi. Anak-anak dengan penuh canda bermain air di pinggir sumber mata air tersebut.

Suasana tersebut jauh berbeda ketika masih terdapat pohon beringin besar yang berada di pojok barat sumber. Tahun 1980-an tempat ini menjadi rujukan untuk meminta sesuatu.

"Dulu di sini tempat keramat, banyak yang melakukan pasuwunan," ujar Dwi, penjual di obyek wisata ini.

Pemandian Clereng merupakan sumber mata air warga Kecamatan Pengasih. Tempat ini pada tahun 1990-an difungsikan PDAM menjadi obyek wisata pemandian umum serta sumber air.

Penambahan kolam renang di sisi utara serta pemandian anak menambah jumlah kunjungan. Air yang jernih serta suasana alam yang dipenuhi pohon besar membuat tempat ini menjadi favorit anak-anak.

"Seminggu saya dua kali untuk belajar renang," ujar Indah Sari, pengunjung yang sedang berenang.

Namun kurangnya perawatan obyek wisata ini membuat tempat ini kotor. Toilet yang minim penerangan serta beberapa bungkus sabun terlihat di sudut ruangan. Beberapa sudut tampak guguran daun yang berserakan.Tempat ini hanya ramai dikunjungi ketika hari libur.

"Kalau hari biasa nggak cuma sepi tapi sepi banget," ujar penjaga loket.

Masuk obyek wisata ini dikenakan retribusi sebesar Rp 4.000. Pengunjung juga bisa menikmati makanan khas Kulon Progo yang tersedia di warung-warung sekitar tempat ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com