Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Perang Iran Seberangi Suez

Kompas.com - 22/02/2011, 15:27 WIB

ISMAILIA, KOMPAS.com — Dua kapal angkatan laut Iran yang menuju ke Laut Tengah telah memasuki Terusan Suez, Selasa (22/2/2011), kata seorang pejabat terusan itu. Langkah kapal-kapal Iran itu dan persetujuan pihak Mesir tentu akan membuat marah Israel.

"Mereka memasuki kanal itu pada pukul 05.45," kata pejabat itu kepada Reuters. Tidak ada rincian lain yang segera tersedia tentang pergerakan kapal-kapal itu.

Terusan Suez memotong wilayah Mesir dan memungkinkan pelayaran dari Timur Tengah ke Eropa dan sebaliknya tanpa harus mengelilingi ujung selatan Afrika. Gerbang utara terusan itu, Port Said, hanya sekitar 100 kilometer dari wilayah Israel, tetapi rute kapal itu yang akan menuju Suriah, tempat tujuan mereka, akan menjadikan kedua kapal tersebut sejajar dengan pantai Israel. Kapal-kapal itu terdiri dari sebuah fregat dan sebuah kapal suplai.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu sebelumnya mengatakan, dia memandang berbahaya pelayaran kapal-kapal itu, yang merupakan rombongan kapal pertama angkatan laut Iran yang melintasi Terusan Suez sejak Revolusi Islam tahun 1979.

Iran tampaknya ingin menguji persoalan luar negara negeri di Timur Tengah setelah jatuhnya Presiden Mesir Hosni Mubarak. Sebuah perjanjian damai jangka panjang dengan Mesir sangat penting bagi keamanan regional Israel. Negara itu, sebagaimana juga sekutunya, Amerika Serikat, cemas dengan pergolakan politik di Mesir dan negara-negara Arab lainnya.

Jajak pendapat di Mesir menunjukkan sebagian besar kekuatan politik utama negara itu kurang cocok dengan Israel dan sekutunya, Amerika Serikat, walaupun sejauh ini tidak ada kelompok yang menyerukan pencabutan perjanjian perdamaian antara Israel dan Mesir.

Dewan Militer Mesir yang berkuasa, yang menghadapi persoalan diplomatik pertamanya sejak berkuasa pada 11 Februari lalu, telah menyetujui kapal-kapal itu melintasi kanal, yang merupakan rute perdagangan penting global dan sumber utama pendapatan bagi Mesir. Keputusan tersebut merupakan satu yang tersulit bagi pemerintah sementara Mesir. Kairo adalah sekutu Amerika Serikat, sedangkan hubungannya dengan Iran telah tegang selama lebih dari tiga dekade.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

100 Juta Warga China Akan Berwisata pada 2024, Indonesia Akan Jemput Bola

Travel Update
Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Sejarah Waduk Jatigede di Sumedang, Waduk Terbesar Kedua di Indonesia

Jalan Jalan
Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Promo Fly Thru Indonesia Air Asia Jelang Lebaran 2024, Jakarta-Perth Mulai Rp 990.000 an

Travel Update
Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Kepulauan Galapagos yang Punya Satwa Unik, Ada Kura-kura Raksasa

Jalan Jalan
Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Khusus Agen Travel, Ada Diskon Tiket Kereta Api 30 Persen Saat Libur Lebaran 2024

Travel Update
Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Jelang Mudik Lebaran 2024, KAI Waspadai Daerah Rawan Bencana

Travel Update
Tren 'Revenge Travel' Turun Drastis pada 2024

Tren "Revenge Travel" Turun Drastis pada 2024

Travel Update
5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

5 Penginapan di Berastagi dengan Suasana Pegunungan

Hotel Story
6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

6 Negara Termurah untuk Dikunjungi Para Traveler

Jalan Jalan
Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Wahana dan Aktivitas Seru di Lembah Nirwana Kendal

Jalan Jalan
Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Dispar Bali Minta Wisatawan dan Agen Perjalanan Waspada Cuaca Ekstrem 

Travel Update
Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Lembah Nirwana Kendal: Daya Tarik, Tiket Masuk, dan Jam Buka

Jalan Jalan
KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

KAI Optimis Dorong 4,2 Juta Pergerakan ke Jakarta pada Libur Lebaran 2024

Travel Update
6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

6 Tips Tidur di Pesawat Jarak Jauh, Pastikan Nyaman dan Nyenyak

Travel Tips
Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Wisatawan Bisa Main Kano di Kali Sipon Tangerang Setiap Akhir Pekan

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com