Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AirAsia Selalu Berbiaya Hemat

Kompas.com - 22/06/2011, 17:11 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Hampir 19 juta pengguna jasa penerbangan di seluruh dunia memilih AirAsia sebagai maskapai berbiaya hemat terbaik di dunia untuk ketiga kalinya. Berdasarkan hasil survei independen Skytrax, konsultan penerbangan terkemuka yang berbasis di London, AirAsia di urutan teratas untuk standar layanan dan produk terbaik.

"Kami senang dengan dukungan para pelanggan setia kami. AirAsia dipilih sebagai yang terbaik di dunia selama tiga tahun berturut-turut, hal ini membuktikan usaha kami dalam meningkatkan standar serta melakukan berbagai inovasi dalam layanan dan produk," kata Tan Sri Dr Tony Fernandes, CEO Grup AirAsia, Rabu (22/6/2011) di Jakarta.

Tony mengatakan, penghargaan ini sangat berarti untuk AirAsia karena merupakan hasil survei langsung dari para pengguna jasa penerbangan. Penghargaan ini saya dedikasikan untuk semua staf AirAsia The Allstars, yang merupakan pilar dari kesuksesan AirAsia. "Tahun ini kami akan genap berumur 10 tahun, dan saya yakin mereka akan sangat senang mengetahui semangat, dedikasi, kerja keras, kreativitas, dan komitmen yang telah mereka berikan pada perusahaan setiap hari membuahkan hasil yang fantastik," kata Tony.

AirAsia tetap yang terpopuler di antara pengguna jasa penerbangan karena produk dan layanannya yang sangat consumer-friendly, termasuk harga hemat, armada yang modern, frekuensi dan jaringan penerbangan yang luas, serta sistem pembayaran dan pemesanan tiket yang mudah.

Tidak hanya itu, para calon penumpang juga dapat memilih sendiri layanan tambahan yang mereka inginkan, seperti makanan di dalam pesawat, jenis kursi penerbangan (hot seat atau standard seat), dan biaya untuk bagasi mereka.

Sampai saat ini, AirAsia telah menerbangkan lebih dari 120 juta penumpang dan telah dikenal sebagai maskapai penerbangan ASEAN. AirAsia menghubungkan negara dan masyarakat di wilayah Asia Tenggara dengan konektivitas dan jaringan rute penerbangannya yang tidak tertandingi.

Sejak diluncurkan sebagai maskapai penerbangan berbiaya hemat pada tahun 2001, AirAsia telah mengalami perkembangan yang sangat pesat. Mulai dari 250 karyawan, dua pesawat, dan satu destinasi, kini menjadi grup bertaraf ASEAN dengan lebih dari 8.000 karyawan, 104 pesawat, dan lebih dari 78 destinasi.

Hingga saat ini AirAsia terus mengalami peningkatan, khususnya dalam pendapatan. Bersama dengan afiliasinya, maskapai penerbangan berbiaya hemat untuk penerbangan jarak jauh, AirAsiaX, AirAsia saat ini telah menghubungkan tiga benua, yaitu Asia, Australia, dan Eropa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

4 Tips Naik Perahu Susur Sungai Sendiri, Perhatikan Cara Duduknya

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Harga Tiket dan Jam Pendakian Terkini Bukit Mongkrang Tawangmangu

Travel Update
Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Daya Tarik Masjid Aschabul Kahfi, Tempat Wisata Religi di Gua

Jalan Jalan
Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Tempat Wisata dekat Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Museum hingga Pantai

Travel Update
4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

4 Tips Camping di Cuaca Buruk, Pastikan Persiapan Lengkap

Travel Tips
Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Aktivitas di Bukit Dewa Dewi Wonogiri, Masih Belum Banyak

Travel Update
Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Starlux Airlines Terbang dari Taiwan ke Jakarta per September, Tarif Rp 3 Jutaan

Travel Update
Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Tips Berkunjung ke Bukit Dewa Dewi di Wonogiri, Datang Pagi

Travel Tips
20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

20 Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024, Indonesia Teratas

Travel Update
Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Indonesia Jadi Destinasi Terbaik untuk Wisatawan Muslim 2024

Travel Update
Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Asal-usul Nama Golo Geleng di NTT, Konon Jadi Tempat Singgah Empo Rua

Jalan Jalan
Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Pendakian ke Gunung Dempo di Sumatera Selatan Ditutup sampai 8 Juni

Travel Update
4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

4 Aktivitas di Koryu Space di Jakarta, Baca Buku dan Bikin Origami

Jalan Jalan
Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Cara ke Koryu Space Japan Foundation, Naik MRT dan Transjakarta

Travel Tips
500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

500 Kapal Nelayan Semarang Ikut Tradisi Sedekah Laut Larung Sesaji

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com