Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Wisata Gratis? "Nebeng" Saja Orangtua

Kompas.com - 15/08/2012, 20:48 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

KOMPAS.com - Para orangtua membawa anak mereka yang sudah dewasa saat berlibur. Anak mereka yang sudah tak bisa disebut lagi sebagai "anak kecil" ikut berwisata karena tak mampu membiayai liburannya sendiri.

Hal tersebut terungkap berdasarkan sebuah penelitian yang dipublikasikan Telegraph.co.uk pada Senin (9/8/2012) lalu. Sebanyak 39 persen orang dewasa ternyata bergantung pada liburan bersama orangtua mereka agar bisa melakukan perjalanan wisata di masa sulit akibat krisis ekonomi.

Usia rata-rata orang dewasa yang bergabung dengan orangtua mereka dalam sebuah perjalanan liburan adalah umur 30 tahun. Tetapi 19 persen dari responden yang menjadi orang dewasa berwisata bersama orangtua mereka ternyata berumur 40-an tahun.

Enaknya, dua dari tiga orangtua yang ditanyakan dalam survei tersebut menuturkan bahwa mereka tidak membiarkan anak mereka untuk membayar sedikit pun untuk biaya liburan mereka tersebut. Hal ini berarti, para orangtua membayar semuanya.

Namun, lebih dari sepertiga responden orangtua mengatakan bahwa tujuan mereka mengajak anak-anak mereka yang sudah dewasa adalah agar bisa merasakan liburan bersama sebagai sebuah keluarga, tanpa terlalu memedulikan urusan uang.

Sekitar sepertiga orangtua dengan anak-anak usia dewasa, mengajak lebih dari satu anak untuk berwisata bersama mereka. Walaupun tak memberikan kontribusi secara finansial pada perjalanan wisata tersebut, para anak usia dewasa ini tetap memiliki suara untuk menentukan jenis liburan yang mereka inginkan.

Menurut survei yang diselenggarakan untuk asuransi perjalanan tersebut, 99 persen responden dari pihak anak-anak mengungkapkan bahwa para anak-anak ini memberikan saran untuk akomodasi yang akan mereka inapi. Sebanyak 88 persen membantu untuk memilih destinasi wisata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com