Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Soto Kalkulator di Surabaya

Kompas.com - 14/09/2012, 09:14 WIB
Kontributor Surabaya, Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Menu makanan dengan nama dan istilah unik memang banyak ditemukan di Surabaya, salah satunya adalah Soto Kalkulator. Menu soto dengan pelayan yang memiliki kemampuan cepat menghitung ongkos makan Anda dengan sangat cepat layaknya kalkulator.

Sebenarnya bukan hanya menu soto daging sapi yang disajikan Warung Sedap Malam yang ada di Kompleks Taman Bungkul Surabaya ini, karena juga ada menu rawon, yang akhirnya juga dikenal sebagai Rawon Kalkulator.

Warung Sedap Malam adalah warung kaki lima biasa, layaknya warung makan lainnya yang berjejer memutar di Kompleks Taman Bungkul. Namun, karena banyaknya pembeli yang datang, secara otomatis beberapa pelayannya dituntut untuk melayani pembeli dengan cepat agar tempat duduk yang tersedia dapat dipakai oleh pembeli lainnya yang sudah mengantre.

Para pelayan di warung yang sudah ada sejak 1974 itu akhirnya terbiasa melayani pembayaran dengan cepat layaknya kalkulator. ''Karena itu, kemudian banyak orang yang bilang Soto atau Rawon Kalkulator,'' kata salah seorang pelayan, Saiful, Jumat (14/9/2012).

Warung penjual Soto dan Rawon Kalkulator melayani pembeli sejak pagi hingga malam hari. Ada lauk tambahan yang dijual secara terpisah selain soto daging dan rawon, di antaranya telur asin, perkedel, dan babat. Seporsi Rawon dan Soto Kalkulator dihargai Rp 10.000, sementara lauk tambahannya dari Rp 3.000-Rp 6.000.

Jadi, silakan mampir ke Warung Sedap Malam jika berada di Surabaya. Nikmati rawon dan sotonya, dan jangan lupa perhatikan kemampuan pelayannya saat menjumlah harga semua makanan yang Anda pesan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com