Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sabang Miliki Obyek Wisata Unggulan

Kompas.com - 17/12/2012, 20:51 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Wali Kota Sabang, Zulkifli H Adam mengharapkan Sabang Jazz Festival pada 22 Desember dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke daerah itu.

"Sabang memiliki sejumlah obyek wisata unggulan seperti Tugu Nol Kilometer, lokasi menyelam terbaik di Indonesia maupun pantai yang indah. Bahkan laut Sabang dinyatakan sebagai laut terindah di Indonesia," kata Zulkifli dalam konferensi pers Sabang Jazz Festival di Jakarta, Senin (17/12/2012).

Wali kota berusia 37 tahun itu menambahkan Sabang juga mempunyai sebanyak 529 ikan hias. Juga terdapat sejumlah lokasi peninggalan sejarah. "Sabang juga terbuka untuk semua investor," katanya.

Menurut Zulkifli, masyarakat Sabang hendaknya mencontoh masyarakat Bali yang tetap menjaga adat-istiadatnya meskipun daerah tujuan wisata.

Selain itu, sejumlah kapal pesiar juga singgah di Sabang karena kedalaman laut di wilayah itu yang mencapai 30 meter. "Kami berharap Sabang akan semakin dikenal," katanya.

Saat ini kunjungan wisatawan mancanegara ke Sabang setiap tahun mencapai 50.000 orang.

Ketua Panitia Sabang Jazz Festival, Dwiki Darmawan mengatakan festival tersebut akan dikemas dengan sejumlah paket wisata seperti ASEAN Jazz Festival.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com