Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seru, Mentawai Gelar Kompetisi Selancar Tingkat Asia

Kompas.com - 11/04/2013, 18:48 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepulauan Mentawai memiliki banyak titik selancar terbaik di seluruh wilayah lautnya. Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno, dalam konferensi pers di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Kamis (11/4/2013), mengatakan bahwa terdapat lebih dari 70 titik selancar di seluruh wilayah Kepulauan Mentawai.

"Di Indonesia mungkin Mentawai yang terbaik spot surfing-nya, kalau disamakan mungkin samanya seperti di Hawaii," ujar Irwan.

Dengan titik-titik selancar terbaik tersebut, setiap tahunnya di Mentawai diselenggarakan acara kompetisi selancar dan pada tahun ini diadakan "Mentawai Internasional Pro Surf Competition" yang diselenggarakan oleh asosiasi selancar tingkat Asia, Asian Surf Competition (ASC).

"Di Kementerian sendiri ada 7 wisata yang menjadi special interest (minat khusus), salah satunya itu ada sport tourism (wisata olahraga) dan surfing termasuk sport tourism tersebut," papar Dirjen Pemasaran Pariwisata Kemenparekraf Esthy Reko Astuty, pada kesempatan yang sama.

Penyelenggaraan kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada 21-29 April 2013 di bagian selatan Pulau Sipora tepatnya di Lances Right, Katiet.

"Pembukaan event sendiri di Lanches Right, Katiet. Ini salah satu daerah dengan spot surfing terbaik di dunia," kata Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Desti Seminora.

Penyelenggaraan "Mentawai Internasional Pro Surf Competition 2013" sendiri akan diikuti oleh 43 peselancar yang diikuti oleh peselancar tingkat Asia dan peselancar lokal yang berasal dari komunitas peselancar Mentawai.

Ikuti twitter Kompas Travel di @KompasTravel

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com