Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapore Airlines Tambah Penerbangan ke Jakarta dan Bali

Kompas.com - 25/07/2013, 21:34 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Mulai Jumat (26/7/2013), Singapore Airlines meluncurkan penerbangan kesembilan menuju Jakarta dan penerbangan keempat menuju Denpasar, Bali. Hal ini berkaitan dengan komitmen peningkatan frekuensi penerbangan ke Jakarta dan Bali.

Siaran pers Singapore Airlines kepada Kompas.com, Kamis (25/7/2013), menyebutkan saat ini Singapore Airlines melayani 56 kali penerbangan per minggu menuju Jakarta. Ini merupakan frekuensi penerbangan terbanyak dibandingkan destinasi-destinasi lainnya dalam jaringan maskapai tersebut. Selain itu Singapore Airlines juga melayani 21 kali penerbangan per minggu menuju Denpasar.

“Perekonomian Indonesia saat ini terus berkembang dan hal ini telah meningkatkan permintaan untuk perjalanan bisnis dan wisata," kata Senior Vice President Marketing Planning Singapore Airlines, Lee Wen Feng.

Menurut Lee, Indonesia merupakan salah satu pasar terpenting bagi Singapore Airlines, hal tersebut tercermin dari tambahan frekuensi penerbangan menuju Bali dan Jakarta, layanan terbaru menuju Surabaya, serta layanan destinasi terbaru SilkAir menuju Semarang dan Makassar.

"Layanan penerbangan baru ini akan memberikan pilihan penerbangan menuju dan dari Indonesia yang lebih beragam bagi pelanggan kami, serta kemudahan perjalanan menuju Singapura dan destinasi-destinasi lainnya di dalam jaringan kami,” kata Lee.

Mulai 26 Juli, Singapore Airlines juga akan mengambil alih satu dari dua layanan penerbangan ke Surabaya yang saat ini dilayani oleh anak perusahaan maskapai SilkAir. Surabaya adalah kota terbesar kedua di Indonesia dan juga ibu kota Jawa Timur.

Singapore Airlines akan mengoperasikan armada Airbus A330 dengan kapasitas 285 tempat duduk untuk penerbangan harian ke Surabaya, yang akan meningkatkan kapasitas gabungan Singapore Airlines dan SilkAir di rute tersebut sebesar 48 persen. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com