Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AirAsia Kembali Operasikan Penerbangan di Tiga Kota

Kompas.com - 16/02/2014, 11:39 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan penerbangan AirAsia, Minggu (16/2/2014) kembali mengoperasikan penerbangan dari dan menuju Bandara Ahmad Yani Semarang, Bandara Juanda Surabaya, dan Bandara Husein Sastranegara Bandung. Dalam siaran pers AirAsia itu disebutkan, penerbangan ke Semarang, Surabaya dan Bandung sebelumnya dihentikan sementara sejak 14 Februari 2014 karena erupsi Gunung Kelud.

Adapun rute penerbangan yang kembali dioperasikan dari Semarang adalah rute Semarang - Kuala Lumpur, Semarang - Singapura, dan Semarang - Surabaya.

Kemudian rute penerbangan yang kembali dioperasikan dari Surabaya adalah rute Surabaya - Medan, Surabaya - Denpasar, Surabaya - Jakarta, Surabaya - Makassar, Surabaya - Bandung, Surabaya - Kuala Lumpur, Surabaya - Singapura, Surabaya - Bangkok, Surabaya - Penang, dan Surabaya - Johor Bahru.

Sedangkan rute penerbangan yang kembali dioperasikan dari Bandung adalah rute Bandung - Denpasar, Bandung - Medan, Bandung - Pekanbaru, Bandung - Surabaya, Bandung - Singapura, Bandung - Kuala Lumpur, Bandung - Johor Bahru.

Sementara itu, seluruh penerbangan dari dan menuju Yogyakarta dan Solo masih dihentikan sementara waktu oleh pihak otoritas bandara setempat sampai pemberitahuan lebih lanjut. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com