Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk, Ajak Si Kecil Jadi Agen Rahasia

Kompas.com - 08/05/2014, 08:02 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam rangka merayakan Hari Museum Internasional yang jatuh pada bulan Mei, Museum Ceria akan mengadakan kegiatan Family Weekend bertajuk Agen Rahasia. Kegiatan ini akan diselenggarakan pada Minggu (11/5/2014) di Museum Satria Mandala, Jalan Gatot Subroto Nomor 14 Jakarta Selatan. Kegiatan berlangsung pukul 09.00 – 11.00 WIB.

"Pada kegiatan ini anak-anak dibagi menjadi dua kategori, yaitu Toddler Class dan Kids Class," ungkap Ajeng dari Museum Ceria seperti termuat dalam siaran pers yang diterima Kompas Travel.

Peserta Toddler Class untuk anak-anak berusia 2-4 tahun. Mereka akan melakukan aktivitas seni dan prakarya menggunakan pasta kering. Mereka juga akan tur melihat koleksi kendaraan tentara di museum sambil bernyanyi dengan gitar akustik.

Sementara itu Kids Class untuk usia 5-12 tahun. Mereka akan bermain peran menjadi agen rahasia cilik yang dahulu memang pernah ada di masa perang saat mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Anak-anak harus memecahkan kode rahasia, mencari berbagai koleksi museum, dan melakukan berbagai tantangan sambil belajar sejarah. Tentu semua dengan cara yang menyenangkan.

Untuk mengikuti kegiatan ini anak-anak Toddler Class dikenakan biaya sebesar Rp 60.000 dan Kids Class Rp 110.000. Sedangkan orang tua atau pendamping dewasa lainnya dikenakan biaya Rp 20.000. Biaya termasuk tiket masuk museum, cemilan, dan keikutsertaan acara. Informasi bisa melalui akun Twitter @museumceria.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com