Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dendeng Gandik Berpadu Sambal Balado

Kompas.com - 22/05/2014, 09:40 WIB
YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Daging sapi bagian gandik atau paha belakang memiliki tekstur padat dan tidak banyak mengandung lemak. Di Hotel Tentrem Yogyakarta ada menu khas menggunakan bahan daging gandik yaitu Nasi Dendeng Gandik Sambel Balado.

Sebagai salah satu menu "Treat of The Month", Nasi Dendeng Gandik Sambel Balado bisa dinikmati di Kayumanis Coffee Shop Hotel Tentrem. Daging gandik atau dikenal sebagai silver side diolah menjadi dendeng.

Dendeng kemudian disantap bersama sambal balado pedas dan nasi hangat. Sebagai tambahan adalah sayur lodeh. Menu ini cocok untuk santapan makan siang.

Sedangkan untuk pilihan cemilan, ada pilihan mulai dari Tahu Crispy, Tempe Kering Gurih hingga Pisang Goreng Kampung. Sementara pilihan minumannya adalah Bagas Waras yang merupakan olahan teh, buah leci, serta daun mint. Menu-menu ini ditawarkan mulai dari Rp 25.000.

"Berbeda dengan hotel lain yang berlomba-lomba menawarkan promosi dengan menampilkan aneka racikan menu mancanegara, Hotel Tentrem menyuguhkan aneka masakan khas Indonesia yang rasanya tidak kalah dengan masakan dari Negara lain," ungkap Public Relation Manager Hotel Tentrem Yogyakarta Nike Aristya seperti termuat dalam siaran pers yang diterima Kompas Travel. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com