Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berburu Batu Akik Kalimantan Bareng Pesepeda

Kompas.com - 04/05/2015, 13:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Demam batu akik ternyata melanda para peserta Jelajah Sepeda Kompas Banjarmasin-Balikpapan. Ketika berada di titik pemberhentian pertama yaitu Taman Martapura, para peserta menyempatkan diri membeli batu akik.

"Untuk oleh-oleh nanti. Sekalian juga karena ini tempat khas batu akik Kalimantan. Kalau batu safir dan ruby banyak di Sulawesi," kata peserta asal dari Sulawesi Selatan Abdul Rasyid kepada KompasTravel saat ia tengah memilih batu akik di Kawasan Batu Permata Cahaya Bumi Selamat, Senin (4/5/2015).

Rasyid memilih batu akik khas Kalimantan yaitu jenis Red Borneo. Ia membeli batu akik Red Borneo sebanyak dua buah untuk dibawa pulang ke Sulawesi Selatan.

"Motifnya unik dan cantik. Sebelum berangkat memang sudah mau beli. Dua buah batu Red Borneo saya beli harganya Rp 250.000," katanya.

KOMPAS.com/Wahyu Adityo Prodjo Para peserta Jelajah Sepeda Kompas Banjarmasin-Balikpapan sedang membeli batu akik di Kawasan Batu Permata Cahaya Bumi Selamat, Martapura, Banjarmasin, Senin (4/5/2015).
Pantauan KompasTravel, selama beristirahat di Taman Martapura, para peserta memadati kios-kios penjual batu akik. Para pesepeda terlihat tertarik untuk mengetahui ragam batu akik khas Kalimantan. Salah satu kios batu akik yang dikunjungi adalah Elephant Permata.

"Di sini jual batu akik khas Borneo. Ada Red Borneo, Green Borneo, safir, dan aneka batu lain. Harganya bervariasi tergantung kualitas dan ukuran batu," kata penjual batu akik, Edo ketika melayani para pesepeda.

Ia mengatakan batu akik Red Borneo dihargai mulai dari Rp 80.000 hingga Rp 3 juta. Sementara batu safir dihitung berdasarkan nilai karat. Setiap nilai karat dihargai mulai dari Rp80.000 hingga Rp 3 juta per karatnya. Etape 1 Jelajah Sepeda Kompas Banjarmasin-Balikpapan dimulai dari Banjarmasin menuju Rantau. Total jarak Etape 1 yang ditempuh adalah 118 km. Etape 1 dijadwalkan tiba di Rantau, Kabupaten Banjarmasin pada pukul 17.00 WITA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com