Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unik, Burger Mini Warna Hitam dengan Isian Belut

Kompas.com - 02/09/2015, 21:07 WIB
Jonathan Adrian

Penulis

KOMPAS.com - Siapa tak kenal burger. Roti isi daging ini sudah menjadi bagian kuliner Indonesia. Di Osakamaru, Lippo Mall Puri, Jakarta Barat, ada burger hitam yang unik, namanya Kuro Burger Unagi.

Kuro Burger Unagi merupakan hidangan kreasi Chef Warsito dari Osakamaru. Hidangan ini disajikan sebagai tapas. Konsep tapas adalah membuat hidangan besar menjadi porsi kecil dalam satu gigitan.

Maka, jangan heran jika Kuro Unagi Burger bentuknya sangat kecil dan hampir bisa dihabiskan sekali gigit. Dalam satu porsi, diberikan tiga burger mini. Unagi sendiri adalah belut.

Kuro Unagi Burger hanya memiliki satu bun (roti) di bawah. Di atas bun ditumpuk patty berbalut mozarella, unagi, dan potongan jeruk sunkist. Semua bahan ini ditusuk menjadi satu agar menempel dengan bun.

Jika dilihat, bun yang digunakan berwarna hitam. Chef Warsito menambah kandungan arang dalam adonan yang membuat warnanya berubah hitam.

"Kita tahu arang sangat bagus untuk kesehatan. Di Jepang sendiri arang bahkan digunakan untuk memasak nasi agar lebih awet dan tidak bau," paparnya dalam acara "Soft Opening Osakamaru", Kamis (27/8/2015).

Jangan khawatir, arang yang digunakan bukan arang yang selama ini terbayang sebagai bahan bakar. Chef Warsito memastikan kualitas dan kebersihan arangnya. Sebelum digunakan sebagai bahan makanan, arang direbus cukup lama untuk menghilangkan warna gosongnya.

Kuro Unagi Burger sendiri merupakan satu paket makanan lengkap. "Dalam satu burger sudah ada alas yaitu bun, kemudian main course seperti patty dan unagi, kemudian cleanser berupa jeruk," jelas Chef Warsito.

Fungsi jeruk dalam makanan adalah untuk menetralisir rasa amis unagi. Saat KompasTravel mencoba, sepintas bun tampak keras, tetapi ternyata lembut dikunyah. Patty dan keju mozarella juga memiliki rasa yang kuat. Perpaduan rasa gurih dan manis menyatu di mulut.

Khasiat arang selama ini dikenal bukan sebagai obat, melainkan membantu menyehatkan tubuh. Arang memiliki rongga-rongga kecil yang dapat mengikat zat-zat berbahaya dalam tubuh. Masyarakat Jepang sudah biasa mengonsumsi arang sebagai bahan memasak nasi.

Selain Kuro Unagi Burger, pengunjung juga dapat mencoba menu-menu menarik lain seperti momotaro cheese, cheese roll, dan menu baru yang akan muncul September depan, Miso Soba.

Penasaran ingin mencoba? Datang saja ke Osakamaru di Lippo Mall Puri, CBD, Jakarta Barat. Tempat ini buka pukul 11.00 sampai 22.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com