Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nusa Dua Fiesta 2015 Siap Digelar

Kompas.com - 08/10/2015, 10:39 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Acara tahunan Nusa Dua Fiesta tahun ini akan kembali meramaikan Kawasan Bali Tourism Development Center (BDTC), Nusa Dua, Bali. Nusa Dua Fiesta yang ke-19 ini diselenggarakan oleh Indonesia Tourism Development Center (IDTC) pada tanggal 9-13 Oktober 2015.

"Kita akan angkat budaya sampai 30 persen (dari total keseluruhan acara). Yang akan membedakan (tahun ini) adalah music celebration," kata Ketua Penyelenggara Nusa Dua Fiesta, Ida Bagus Abdhi saat jumpa pers "Nusa Dua Fiesta 2015" di Kementerian Pariwisata, Jakarta, Rabu (7/10/2015) malam.

Ida Bagus mengatakan bahwa pada penyelenggaraan Nusa Fiesta akan mengutamakan acara-acara budaya. Ia mengatakan telah mengajak 12 hotel untuk berpawai pada penyelenggaraan acara. "Tema kita 'Peace, Love', dan 'Harmony'. Selain itu akan ada juga penampilan Patayana dari Akari Bali, dan penampil-penampil lain," lanjutnya.

Acara-acara budaya yang akan turut hadir adalah penampilan Oratorium Kebo Iwa, Tari Khrisna-Arjuna, serta tari kontemporer kolosal dengan tema Mentari Pulau Dewata oleh para seniman.

Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya dalam jumpa pers mengapresiasi penyelenggaraan Nusa Dua Fiesta yang telah diselenggarakan secara tahunan. Menpar juga menjadikan Nusa Dua sebagai contoh pengembangan kawasan wisata di luar Bali.

EKA JUNI ARTAWAN Lomba membuat masakan khas Bali di Nusa Dua Fiesta 2014, Minggu (12/10/2014).
"Nusa dua ini adalah kisah sukses pengembangan kawasan pariwisata integrasi. Dibangun sudah 20 tahun dan sudah berhasil dilakukan," kata Arief.

Selain acara-acara budaya, terdapat empat kategori acara lain seperti Music Celebrations, Competition, Exhibition, dan Sport. Untuk acara musik, akan tampil lagu-lagu bergenre classic rock, world music, reggae, dan blues.

Sementara untuk kegiatan competition, akan dimeriahkan dengan Body Painting Competition, Wedding Make Up Competition, Kids Painting Competition, Mixology Competition, Nusa Dua Late Art, dan Drone Photography Competition. Kemudian pameran motor antik dan bonsai akan hadir di kategori exhibition. Kegiatan sport yang akan diselenggarakan adalah charity fun run bersama Starwood Hotels.

Bagi para wisatawan yang ingin menikmati pilihan konser musik di Nusa Dua Fiesta pada tanggal 11-12 Oktober 2015, pengelola menawarkan pilihan tiket masuk sebesar Rp 100.000/hari atau tiket terusan Rp 150.000 selama dua hari. Adapun pilihan kuliner yang ditawarkan selama acara berkisar antara Rp 25.000 - Rp 30.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com