Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berburu "Sunset" di Labuan Bajo? Coba ke Lokasi Ini..

Kompas.com - 19/11/2015, 08:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Jika ingin menikmati momen-momen matahari tenggelam di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, cobalah beranjak ke kafe yang berada di salah satu bukit di dekat Pelabuhan Labuan Bajo. Kafe tersebut bernama Paradise Bar.

Berada di sisi atas tebing dan langsung menghadap laut, wisatawan dapat melihat hamparan pulau-pulau kecil di sekitar kota paling timur di Nusa Tenggara Barat. Pemandangan lain yang dapat terlihat adalah kapal-kapal maupun perahu yang beraktivitas di pelabuhan.

Salah satu bartender Paradise Bar, Patricius Hardi (28) mengatakan jika di tempat ia bekerja menjadi salah satu titik favorit untuk menikmati matahari terbenam. Menurut laki-laki yang akrab disapa Rino ini, Paradise Bar adalah tempat wajib bagi para wisatawan untuk datang menikmati tenggelamnya sang surya.

"Kalau ke Labuan Bajo tidak ke Paradise Bar rasanya kurang lengkap," tutur Rino kepada KompasTravel di Paradise Bar, Rabu (18/11/2015) sore.

Ia bercerita jika para wisatawan mancanegara maupun domestik sering mampir untuk menunggu matahari terbenam sambil menikmati sajian di bar tersebut. Bar tersebut, menurut Rino, telah berdiri sejak 11 tahun yang lalu.

"Di sini bisa terlihat Pulau Bajo, Pulau Monyet, Pulau Bidadari, Pulau Kelor, Pulau Rinca, Pulau Kelelawar, dan gugusan pulau kecil lain," tambahnya.

Sambil menunggu matahari terbenam, pengunjung juga dapat menikmati aneka makanan yang disajikan seperti olahan ayam, ikan, dan cumi. Harga yang ditawarkan berkisar dari harga Rp 50.000 hingga Rp 60.000. Untuk teman menyantap ikan, cumi, dan ayam, terdapat pilihan nasi dan kentang.

Paradise Bar berlokasi di Jalan Binongko, Kelurahan Kampung Ujung, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Dari Bandara Komodo, Paradise Bar terletak sejauh tiga-empat kilometer. Wisatawan dapat menggunakan kendaraan berupa ojek motor atau menyewa mobil jika ingin menuju Paradise Bar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com