Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Agen Jalanan", Berburu Wisatawan Saat Liburan Imlek

Kompas.com - 07/02/2016, 14:03 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

KUTA, KOMPAS.com - Agen Jalanan, istilah ini jangan dipandang negatif dulu. Sebab, mereka adalah pekerja pariwisata yang mencari wisatawan dengan cara "menjemput bola" atau menawarkan paket wisata di trotoar atau jalan yang dilalui oleh wisatawan.

Seperti yang dilakukan Kadek Ningsih dari Regent Holiday dengan semangat menyapa wisatawan asing untuk menawarkan jasa pembelian tiket, paket tur wisata dan lainnya.

"Ya menawarkan tiket untuk waterboom, pemesanan tiket pesawat, hotel, paket promo restoran, pokoknya semuanya deh. Tapi yang paling banyak sih permintaan paket tur wisata," kata Kata Kadek Ningsih, Kuta, Bali, Sabtu (6/2/2016).

Kadek Ningsih juga menyampaikan bahwa saat ini yang banyak berlibur adalah wisatawan asing asal Tiongkok dan Taiwan, tetapi wisatawan asal Australia masih banyak yang berkunjung. Selain itu wisatawan dari Eropa.

"Sekarang banyak yang dari China, Taiwan juga. Australia juga masih banyak yang datang. Ini sejak Januari lalu sudah ramai," tambahnya.

Memang benar, pantauan Kompas.com di sekitar kawasan Kuta tepatnya di depan Pasar Seni Desa Adat Kuta, wisatawan didominasi oleh wisatawan asing. Mereka baik yang sendirian, berdua, maupun rombongan, tampak memadati trotoar baik menuju ke arah Pantai Kuta yang jaraknya 20 meter maupun menuju kawasan pertokoan dengan prodik-produk bermerek.

Kawasan di Jalan Kartika Plaza suasananya tidak jauh beda dengan lokasi Pantai Kuta yang terletak di Jalan Pantai Kuta menuju arah Legian. Bedanya, di sini wisatawan terbilang banyak namun tetap bisa menikmati suasana pantai dan pasar seni dengan tanpa merasa terganggu oleh kemacetan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com