Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cirebon Bidik Wisatawan Timur Tengah

Kompas.com - 30/03/2016, 07:29 WIB

CIREBON, KOMPAS.com - Keraton Kasepuhan Cirebon, Jawa Barat, menargetkan wisatawan Timur Tengah bisa memasuki Cirebon mengingat daerah tersebut adalah salah satu sejarah masuknya Islam dan berkembangnya Islam di Pulau Jawa juga.

"Kami menargetkan wisatawan Timur Tengah bisa memasuki Cirebon, karena acara tradisi Islam sangat banyak digelar," kata Sultan Sepuh XIV Keraton Kasepuhan Cirebon Pangeran Raja Arief Natadiningrat di Cirebon, Selasa (29/3/2016).

(BACA: Ingat, Akhir Maret Ini Ada Festival Pesona Cirebon)

Target wisatawan Timur Tengah merupakan satu prioritas karena mengingat banyak sekali potensi yang ada di Cirebon khususnya pada bulan-bulan perayaan umat Islam.

"Kalau melihat potensi tentu Cirebon sangat berpotensi untuk wisatawan Timur Tengah dengan menyuguhkan tradisi Islam Jawa," ujarnya.

BARRY KUSUMA Kota Cirebon kaya dengan bangunan-bangunan bersejarah.
Menurut Sultan seharusnya Cirebon merupakan salah satu wisata halal yang ada di Indonesia, mengingat di Cirebon sendiri memang mayoritas umat Islam. Cirebon merupakan daerah yang relatif sudah siap menjadi salah satu kota wisata halal di Indonesia.

Sultan menambahkan Cirebon siap menjadi kota tujuan wisata melalui "Festival Pesona Cirebon" yang digelar 31 Maret sampai 2 April 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com