Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Rangkaian Acara Festival Bunga Tomohon

Kompas.com - 03/04/2016, 16:19 WIB

TOMOHON, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Tomohon, Sulawesi Utara mematangkan persiapan pelaksanaan festival bunga internasional bertema "Tomohon International Flower Festival (TIFF)" yang akan digelar Agustus 2016.

"Ini akan diawali dengan launching TIFF 2016 bersamaan dengan car free day di Bundaran HI Jakarta Pusat," kata Wakil Wali Kota Syerly A Sompotan di Tomohon, Jumat (1/4/2016).

Pada saat peluncuran akan diperkenalkan tiga kendaraan hias dari Kementerian Pariwisata, Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dan Pemerintah Kota Tomohon dimulai pukul 07.00 WITA.

"Kementerian Pariwisata akan menjadi tempat peluncuran dan press conference. Di sana akan diiringi musik tradisional kolintang dan tarian dari tim kesenian," ujarnya.

Dia menambahkan, untuk turnamen bunga (Tournament of Flower) atau TOF akan dilaksanakan pukul 14.00 WITA sebagaimana rekomendasi Kementerian Pariwisata serta dekorasi lampu hias bertema bunga di sepanjang jalan protokol dan area panggung utama.

TIFF tahun ini menurut dia akan dilaksanakan meriah dan akan memperdayakan semua sumber daya yang ada di Kota Tomohon.

"Rangkaian acara lainnya yaitu pemilihan putra putri Tomohon 2016 di mana pesertanya adalah kelurahan-kelurahan dan satuan kerja perangkat daerah. Peserta adalah warga Tomohon," ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, untuk "Flower Fashion Carnival" pesertanya terbuka untuk umum (masyarakat, pemerhati seni dan fashion, instansi pemerintah, perusahaan swasta lokal maupun nasional).

Pakaian yang ditampilkan terbuat dari bahan dasar kain dan dirancang dengan 70 persen bunga segar, dipakai oleh model pada saat parade dan dipajang pada mannequin (boneka pajangan) di area pameran.

"Semua pasti dirancang dan didesain unik seperti lovely rose, flowery rainbow. Pemerintah berharap agenda pariwisata tahunan ini didukung penuh seluruh warga kota dengan tetap menjaga keamana dan ketertiban sehingga memberikan kenyamanan kepada peserta maupun wisatawan yang berkunjung ke Tomohon saat pelaksanaan TIFF," ajaknya. (Antara/Karel A Polakitan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ANTARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Travel Update
8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

Travel Tips
Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Travel Update
Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Travel Update
Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Travel Update
Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com