Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kiat Jitu Agar Liburan Berjalan Lancar

Kompas.com - 24/08/2016, 18:10 WIB
Yosia Margaretta

Penulis

KOMPAS.com — Traveling tak hanya menjadi gaya hidup, tetapi kebutuhan. Melakukan perjalanan dibutuhkan untuk menghindar sejenak dari rutinitas, serta relaksasi tubuh dan pikiran.

Liburan yang lancar dan nyaman tentu jadi idaman semua orang. Nila Tanzil, solo traveler wanita asal Indonesia, memaparkan lima kiat jitu agar perjalanan Anda lancar.

THINKSTOCKPHOTOS Liburan bersama keluarga sebaiknya tidak diganggu panggilan kantor. Lepas semua beban pekerjaan dan bersenang-senanglah!

Tentukan destinasi

Destinasi sangat penting untuk menentukan perjalanan Anda. Apakah Anda penyuka pantai? Apakah Anda lebih suka memanjat gunung dan melihat keindahan alam dari ketinggian? Atau, apakah Anda adalah penggemar wisata kuliner dan belanja? Memastikan minat dibutuhkan untuk menentukan destinasi yang akan Anda datangi.

Misalnya, Anda yang suka wisata kuliner dan belanja bisa berkunjung ke Bangkok. Anda yang suka wisata bahari bisa mengunjungi Bunaken atau Wakatobi. Jangan sampai, misalnya, Anda yang tidak suka pantai dan berpanas-panasan malah mengunjungi destinasi wisata pulau.

Rancang itinerary

Merancang itinerary adalah hal terpenting dalam sebuah perjalanan. Mulailah dengan jam keberangkatan dan kepulangan. Tentukan destinasi, akomodasi, dan transportasi dari satu titik menuju titik lainnya. Masukkan pula daftar tempat yang ingin Anda kunjungi.

Bagi Anda yang menggunakan travel agent, mintalah pihak mereka untuk menjelaskan itinerary yang sudah dibuat. Jangan sungkan untuk membicarakan tempat-tempat yang sebetulnya ingin Anda datangi.

"Riset paling penting. Sebelum beli tiket, kita harus menentukan mau ke mana," tutur Nila Tanzil saat konferensi pers peluncuran Traveloka belum lama ini.

Thinkstock Kiat kedua adalah merencanakan pemasaran. Wadah pemasaran daring sudah banyak bentuknya. Anda bisa memilih media sosial atau situs belanja sebagai media pemasaran.

Berburu tiket

Usai menentukan destinasi dan merancang itinerary, waktunya berburu tiket. Agar tak menghabiskan bujet perjalanan, Anda bisa mencari promo tiket maskapai. Beberapa situs perjalanan menyuguhkan harga tiket pesawat sampai kereta yang lebih murah dari aslinya.

Misal, Anda bisa mencari tiket lewat situs Traveloka yang sedang melakukan promo. Bagi pemegang kartu kredit Standard Chartered Bank, Anda bisa mencicil selama setahun serta mendapatkan potongan harga.

"Kan enak pakai kartu kredit. Belinya sekarang, bayarnya bulan depan. Apalagi sekarang kan ada beberapa bank yang nawarin promo cicilan 0 persen," ungkap Nila.

Akomodasi

Hal ini penting, terutama bagi Anda yang melakukan perjalanan tanpa travel agent. Nila menekankan, sebaiknya Anda mencari akomodasi yang dekat dengan destinasi dan tempat-tempat yang ingin dikunjungi.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com