Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan dan di Mana Pun, Mari Berwisata!

Kompas.com - 27/10/2016, 15:45 WIB

KOMPAS.com - Membidik target penjualan hingga Rp 160 miliar, Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan Garuda Indonesia menggelar BRI Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) 2016 sejak kemarin. Acara yang menargetkan sasaran para nasabah BRI itu akan berlangsung sampai dengan Rabu (2/11/2016).

Menurut Direktur Konsumer BRI Sis Apik Wijayanto BRI GOTF 2016 menjadi salah satu bentuk kesiapan pihaknya mendukung sistem pembayaran secara digital yang tengah digandrungi masyarakat. Sebelumnya, Garuda Indonesia, maskapai penerbangan nasional Indonesia, memang mempunyai perhelatan pariwisata andalan yakni Garuda Indonesia Travel Fair (GITF) sejak 2009 hingga kini.

Namun demikian, permintaan masyarakat banyak terhadap perjalanan wisata pada GITF tak bisa semuanya terwujud alias tak bisa terserap semuanya. Maka dari itulah, BRI GOTF 2016 menjadi salah satu solusi menjawab kebutuhan itu.

Pembayaran secara digital menjadi inti dari konsep pameran perjalanan wisata secara dalam jaringan (online). "Hal ini memberi pengalaman baru bagi masyarakat dan nasabah BRI khususnya," tutur Sis Apik Wijayanto.

KOMPAS/HERU SRI KUMORO Gerai Bank Rakyat Indonesia di arena pameran di Jakarta, Rabu (31/10/2012).

Sementara itu, Direktur Niaga Garuda Indonesia A. Toni Soetirto mengatakan bahwa BRI GOTF 2016 ini merupakan salah satu bentuk sinergi positif Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk mengembangkan industri pariwisata nasional melalui konsep yang berbeda. Cara  pameran perjalanan wisata secara dalam jaringan (online) dapat memberikan pengalaman berbeda bagi para pelanggan setia Garuda Indonesia yang juga merupakan nasabah BRI. Masyarakat dapat dengan mudah mengakses layanan pada BRI GOTF 2016 melalui laman  www.garuda-indonesia.com dan mobile apps Garuda Indonesia kapan dan di mana pun.

Sebelumnya, Garuda Indonesia juga pernah melaksanakan pameran mini sebagaimana di atas pada Maret (weekend surprise deals program) dan Agustus (payday promo, 5 days program). Pada Maret selama tiga hari penyelenggaraan tersebut, Garuda Indonesia berhasil menuai penjualan Rp 28 miliar. Sementara, jumlah pelanggan yang mengakses secara dalam jaringan mencapai angka 230.000.

Sementara pada  Agustus lalu, sepanjang 5 hari, pergelaran pameran telah berhasil menghasilkan nilai penjualan sebesar Rp 66 miliar dengan dengan jumlah pelanggan mengakses sebanyak 906.000.
 
Pada BRI GOTF 2016 ini, Garuda Indonesia berharap sebanyak 64.000 tiket terjual selama acara berlangsung atau rerata sekitar 9.000 tiket per hari. Jadi, tanpa mesti menunggu, kapan dan di mana pun, mari berwisata!

KOMPAS/HERU SRI KUMORO Gerai Bank Rakyat Indonesia di arena pameran di Jakarta, Rabu (31/10/2012).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com