Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentol Gila, Jajanan "Kekinian" Bagi Penggemar Makanan Pedas

Kompas.com - 11/05/2017, 20:07 WIB

KOMPAS.com - Pentol adalah jajanan seperti bakso yang disajikan dengan sedikit kuah. Di Surabaya, Anda bisa menemukan jajanan pentol yang sedang hits yakni Pentol Gila.

Pentol Gila adalah pentol yang disajikan dengan beragam level kepedasan. Anda bisa menemukannya di Lantai 3 Royal Plaza Surabaya, Jawa Timur. Tempat jajan satu ini tak pernah sepi pengunjung.

"Di sini pasti antre gini, baris. Habis enak sih pedes banget, suka," tutur Marina, salah satu pengunjung dan penggemar Pentol Gila.

Betapa tidak, Pentol Gila menyuguhkan pentol dengan berabagi isian ranjau (cabai), keju, hingga telur puyuh dengan berbagai level kepedasan. 

TRIBUNJATIM.COM/ANI SUSANTI Gerai Pentol Gila di Surabaya.

Topping-nya pun beragam mulai dari bubuk cabe, katsu, keju, saos sambal, dan sambal gila. Pilihan paket terdiri dari Paket Suro dengan bumbu sate pedas dan pentol isi ranjau, juga Paket Boyo dengan bumbu rujak pedas.

Jika tidak terlalu suka pedas, Anda bisa pilih paket Ramah 1 hingga Ramah 3 dengan isian pentol daging, keju, atau puyuh.

Namun jika Anda penggemar makanan pedas, harus mencicipi Paket Nendang, Paket Gila Aja, atau Paket Gila banget dengan isian daging, keju, atau telur puyuh. 

Satu porsi Pentol Gila berisi empat hingga lima buah pentol ukuran besar. Ada pula Paket Petarungan yang terdiri dari 12 pentol kecil-kecil dengan topping sambal cabai beserta bijinya yang sagat pedas. 

Harga untuk seporsi Pentol Gila berkisar Rp 12.000-15.000. Saat ini Pentol Gila sudah memiliki beberapa cabang di Surabaya. Selain Royal Plaza, ada pula cabang di Gubeng Airlangga, Indomaret Raya Menur, Sakinah Keputih, dan Keputih Utara. (TRIBUNJATIM.COM/ANI SUSANTI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com