Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garuda Indonesia Online Travel Fair Targetkan Transaksi Rp 180 Miliar

Kompas.com - 04/08/2017, 08:16 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sukses menyelenggarakan Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) phase pertama, maskapai Garuda Indonesia kembali menyelengagrakan GOTF phase dua. Kali ini GOTF phase dua diselenggarakan 3-9 Agustus 2017.

"GOTF dengan tujuan mendorong adanya perjalanan, khususnya perjalanan wisata sebagai kontribusi Garuda Indonesia untuk memajukan pariwisata Indonesia," kata Direktur Utama Garuda Indonesia, Pahala N Mansury pada jumpa pers GOTF 2017 di Mall Pacific Place, Jakarta, Rabu (2/8/2017).

(BACA: Bocoran Harga Garuda Indonesia Online Travel Fair, Jakarta-Raja Ampat PP Mulai Rp 1,9 Juta)

Selain memajukan sektor pariwisata Indonesia, Pahala mengungkapkan GOTF juga dimaksud untuk mengembangkan pasar penjualan online.

"Transaksi digital terutama dalam pembelian tiket pesawat Garuda Indonesia secara online terus meningkat dari tahun ke tahun, ke depannya Garuda Indonesia akan mengedepankan pangsa pasarnya melalui penjualan secara digital," kata Pahala.

(BACA: Untuk Keempat Kalinya, Garuda Indonesia Raih Worlds Best Cabin Crew)

Target transaksi GOTF 2017 phase dua mencapai Rp 180 miliar. Mengingat pada phase pertama transaksi GOTF mencapai Rp 162 miliar. GOTF kali ini juga menargetkan 2 juta pengunjung situs dan 40.000 pengunduh situs Garuda Indonesia.

Pesawat Garuda Indonesia GA 648 Boeing 737 usai penerbangan rute jurusan Jakarta-Ternate di Bandara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara, Kamis (25/5/2017). Penerbangan Garuda Indonesia ke daerah tersebut untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di kawasan Timur Indonesia yang dari tahun ke tahun memperlihatkan peningkatan ekonomi.KOMPAS.com / GARRY ANDREW LOTULUNG Pesawat Garuda Indonesia GA 648 Boeing 737 usai penerbangan rute jurusan Jakarta-Ternate di Bandara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara, Kamis (25/5/2017). Penerbangan Garuda Indonesia ke daerah tersebut untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di kawasan Timur Indonesia yang dari tahun ke tahun memperlihatkan peningkatan ekonomi.
Pada phase pertama kunjungan situs mencapai 1.725.000 pengunjung dan 31.750 pengunduh baru aplikasi Garuda Indonesia.

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Mancanegara Kementerian Pariwisata, I Gde Pitana menyambut baik penyelenggaraan GOTF.

"Dengan perubahan konsumen kita yang go digital, maka kita harus ikut mengejar dengan travel fair yang sifatnya go digital," kata Pitana.

Penyelenggaraan online travel fair, menurut Pahala, memberi kemudahan kepada konsumen, karena transaksi dapat dilakukan di mana saja, kapan saja, cepat, aman dan lebih efisien.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Travel Update
8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

Travel Tips
Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Travel Update
Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Travel Update
Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Travel Update
Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Travel Update
Lokasi dan Jam Buka Terbaru Kebun Binatang Bandung

Lokasi dan Jam Buka Terbaru Kebun Binatang Bandung

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com