Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/02/2018, 18:24 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Salah satu restoran yang menyajikan makanan pizza, Pizza Hut luncurkan hidangan baru dengan topping berbeda bernama Black Pizza Meat Monsta. Berbeda dari hidangan biasanya, kali ini pizza hadir dengan adonan berwarna hitam. 

“Hari ini kita perkenalkan produk terbaru kita yaitu Black Pizza, ada dua pilihan yaitu Black Pan Pizza dan Black Pan Stuffed Crust,” ujar General Manager Pizza Hut Indonesia, Jeo Sasanto dalam peluncuran menu baru Pizza Hut, di Pizza Hut Kota Kasablanka di Jakarta, Rabu (21/2/2018).

(Baca juga : Rendang Pedas Digabung Pizza Kayu Bakar, Bagaimana Rasanya?)

Ia menjelaskan untuk mereka yang menyukai pizza dengan rasa original, bisa memilih Black Pan Pizza. Akan tetapi, jika ingin menikmati keju mozzarella, maka bisa memilih Black Pan Stuffed Crust.

Sementara itu, pizza bewarna hitam ini menggunakan pewarna alam yang dipastikan halal untuk dikonsumsi.

“Yang warna hitamnya ini dibuat dari arang yang berasal dari tumbuhan. Seperti batok kelapa, kayu, dan pewarna yang alamiah,” kata Jeo.

 Menu Baru dari Pizza Hut Indonesia, Black Pizza Meat Monsta, di Pizza Hut Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (21/2/2018).KOMPAS.com/ANGGITA MUSLIMAH Menu Baru dari Pizza Hut Indonesia, Black Pizza Meat Monsta, di Pizza Hut Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (21/2/2018).

Kali ini, Black Pizza dilengkapi dengan taburan terbaru yakni Meat Monsta. Taburan tersebut terdiri dari daging sapi asap, daging sosis, daging sapi cincang, jamur. Tak hanya itu, adonan pizza juga dibalut dengan taburan keju mozzarella dan saus keju di bagian atasnya.

“Black Pizza Meat Monsta dapat dinikmati di semua restoran Pizza Hut di seluruh Indonesia. Tetapi juga black pizza ini bisa dipesan menggunakan topping lainnya,” tambah Jeo.

(Baca juga : Penggemar Pizza, Berani Coba Pizza Durian?)

Untuk keunikan lainnya yang ada pada menu baru ini, Jeo menuturkan black pizza memiliki warna yang unik. Lalu juga memiliki rasa dan tekstur yang spesial.

Harga menu baru ini pun kata Jeo sama seperti menu pizza lainnya. Untuk menu pan pizza mulai dari Rp 32.000 sedangkan stuffed crust keju mulai dari Rp 48.000.

Sally dan Sammy, dua robot pintar yang diluncurkan Pizza Hut Indonesia, di Pizza Hut Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (21/2/2018).KOMPAS.com/ANGGITA MUSLIMAH Sally dan Sammy, dua robot pintar yang diluncurkan Pizza Hut Indonesia, di Pizza Hut Kota Kasablanka, Jakarta, Rabu (21/2/2018).

Selain menu baru, Pizza Hut juga perkenalkan dua robot pintar yang dapat menghibur pengunjung bernama Sammy dan Sally. Kedua robot ini pun dapat berinteraksi dengan para pengunjung.

(Baca juga : Ini Ciri Khas Rasa Pizza Andaliman Asal Toba Samosir)

Jeo mengatakan kedua robot bisa melakukan atraksi seperti menyanyi, menari, hingga melakukan beberapa permainan. Sammy dan Sally dapat ditemui di beberapa gerai Pizza Hut yang ada di Jabodetabek.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com