Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudik Lewat Pantura, Sempatkan Mampir ke Wisata Unggulan di Batang

Kompas.com - 07/05/2018, 14:29 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Kabupaten Batang di Jawa Tengah memiliki berbagai wisata unggulan. Wisata di Batang tak kalah bagus dengan "tetangga"nya yaitu Semarang.

Bagi Anda yang suka melintas di Jalur Pantura, jangan hanya numpang lewat di Kabupaten Batang. Cobalah singgah ke berbagai destinasi wisatanya.

Anda bisa mengunjungi perbukitan teh, puluhan air terjun, deretan pantai cantik, hingga wisata belanja batik khas Batang.

Baca juga : Berkunjung ke Sentra Batik 3 Negara di Batang

Bupati Batang, Wihaji saat dikunjungi KompasTravel bersama Biro Humas Kementerian Pariwisata, Jumat (4/5/2018), mengatakan Batang memiliki keunggulan pada bentang alamnya yang indah.

“Kita punya keunggulan di bentang alam yang bagus dibanding kota sekitar. Mulai deretan pantai utara, air terjun, penangkaran lumba-lumba, hingga perbukitan teh yang indah,” ungkapnya.

Indahnya lanskap di kawasan perkebunan teh Pagilaran. Kabupaten Batang, Jawa Barat, Kamis (3/5/2018).KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Indahnya lanskap di kawasan perkebunan teh Pagilaran. Kabupaten Batang, Jawa Barat, Kamis (3/5/2018).
Beberapa destinasi yang memiliki keunikan dan merupakan hal baru di sekitar Batang dipilih menjadi destinasi unggulan.

"Beberapa destinasi baru dan unik kita jadikan prioritas, seperti Kebun Teh Pagilaran yang menawarkan kesejukan," ujar Wihaji.

Baca juga : Menjadi Heaven of Asia, Kabupaten Batang Andalkan Pantai dan Gunung

Kebun Teh Pagilaran memiliki luas 1.130 hektar. Kebun teh ini cukup terkenal di kalangan penggemar teh berbagai negara seperti Australia, Jepang, dan beberapa negara Asia.

Kebun teh ini memang mengekspor daun teh yang berkualitas.

Lalu ada Batang Dolphin Centre yang merupakan bagian dari Taman Safari Indonesia. Di dalamnya ada berbagai jenis satwa mulai dari burung, mamalia, reptil, ikan, dan tentunya lumba-lumba.

Curug Gombong di Kabuaten Batang, Jumat (4/5/2018).Sendy A/ indonesia.travel Curug Gombong di Kabuaten Batang, Jumat (4/5/2018).
Anda yang ingin melihat Batang dari ketinggian, bisa berkunjung ke Paralayang Bukit Kedawung, Desa Sikuping. Paralayang ini dinilai cocok untuk pemula.

Melihat Batang dari perbukitan pun tidak kalah menarik. Batang punya jajaran perbukitan yang tersambung ke datarang tinggi Dieng.

Dua di antaranya ialah Sikembang Park dan Puncak Patran.

Bagi wisatawan yang suka pantai, Batang juga menyajikan deretan pantai utara sepanjang 47 kilometer.

Beberapa pantai favorit ialah Pantai Cigandu, Pantai Celong, Pantai Cemoro Sewu, Pantai Ujung Negoro, dan masih banyak lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com