Share this page

Berlagak Jadi Indiana Jones di Pantai Timang Yogyakarta

Kompas.com - 28/Apr/2019 , 22:50 WIB

Berlagak Jadi Indiana Jones di Pantai Timang Yogyakarta

KOMPAS.com - Pantai Timang yang berada di sebelah tenggara Kota Yogyakarta berbeda dengan destinasi sejenis lainnya. Para pelancong, dapat berlagak layaknya Indiana Jones di sini karena medan dan wahana yang ada begitu memacu adrenalin. 

Petualangan menjadi Indiana Jones dimulai dari perjalanan untuk sampai pantai tersebut. 

Untuk sampai di Pantai Timang, pelancong dapat menempuh perjalanan sepanjang 50 kilometer dengan waktu tempuh 1,5 - 2 jam melalui Wonosari, Ibu Kota Kabupaten Gunung Kidul.

Di sinilah perjalanan menjadi Indiana Jones dimulai, sebab letak pantai ini harus melalui jalanan terjal beralaskan bebatuan yang berbukit-bukit. Transportasi yang paling mampu menaklukkan medan tersebut adalah dengan kendaraan berpenggerak empat roda (4 wheel drive).

Untuk itu, masyarakat di seputaran Pantai Timang telah menyediakan paket wisata Off Road menggunakan kendaraan jenis Jip berpenggerak empat roda. Selain transportasi itu, alternatif lain dapat menggunakan jasa ojek trail.

Menggunakan ojek, kesan berpetualang mungkin lebih terasa dan menantang!

Pantai Timang, bukanlah pantai landai untuk berenang, melainkan beralaskan koral yang tajam dan terdapat palung dalam.

Namun, di Pantai Timang terdapat sebuah wahana yang jarang ditemui pada pantai lainnya, yakni Gondola dan Canopi Trail (jembatan gantung) sebagai sarana menyeberang menuju Watu Panjang (sebuah batu koral besar).

Gondola dan Canopi Trail tersebut menjadi ciri khas dari Pantai Timang yang belum ada di pantai lainnya. Ini juga yang menjadi dayantarik wisatawan.

Untuk melintasi Canopi Trail, wisatawan harus merogoh Rp 100.000. Lalu, untuk menyeberangi pantai dengan Gondola, dikenakan tarif sebesar Rp 150.000 (wisatawan domestik) dan Rp 200.000 (wisatawan mancanegara).

Tantangan lain

Tantangan lainnya setelah menaklukkan medan yang cukup sulit pada perjalanan, adalah gondola dari ketinggian sekitar 35 meter di atas permukaan laut.

Menurut sejarahnya, Gondola di Pantai Timang sudah ada sejak 1997 yang digunakan sebagai sarana angkut para nelayan setempat dalam mencari Lobster.

Pada 2013, Gondola tersebut mulai digunakan bagi pelancong yang ingin menyeberangi Watu Panjang. Kemudian, pada 2018 mulai populer di media sosial, khususnya Instagram.

 

 

Artikel lainnya mengenai Yogyakarta:

Pesona Kawasan Bukit Menoreh di Kulon Progo

Berkunjung ke Pabrik Mie Lethek, Dibikin oleh Sapi

Candi Sambisari Menyimpan Prasasti Emas dari Abad Ke-9

Indonesia masih punya banyak destinasi wisata lain yang sayang untuk dilewatkan. Cari informasinya dalam Pesona Indonesia.

.

KOMENTAR

Lihat Keajaiban Lainnya