Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berburu Tajil di Bazar Ramadhan Summarecon Emerald Karawang

Kompas.com - 20/05/2019, 04:09 WIB
Farida Farhan,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Aneka makanan dan minuman tersaji di meja-meja di Bazar Ramadhan Summarecon Emerald Karawang (Sekar). Menu itu cocok untuk Tajil berbuka puasa.

Ada Teh Tarik Abu Alif, Coklat Bonggol Pisang, Madu Hutan, Krupuk Sangrai Abah, Rengginang Comot, dan menu lainnya. Makanan dan minuman itu dibuat oleh sekitar 20 Usaha Mikro Kecil dan Menengah asal Karawang.

"Kami produksi sendiri," ujar Sekretaris Info UKM Karawang (Inuka) Sri Utami kepada KompasTravel di sela Bazar Ramadhan Sekar, Sabtu (18/5/2019) sore.

Makanan-makanan itu, kata Sri, dibuat di Karawang oleh para anggota Inuka. Tak hanya makanan khas Karawang, makanan kekinian hingga makanan khas dari wilayah lain juga dihadirkan. Tentunya dengan sentuhan khas dari para pembuatnya.

"Bisa juga menjadi obat rindu bagi warga luar Karawang dengan makanan dari daerah asalnya. Kalau makanan khas Karawang sudah tentu ada," katanya.

Selain produk-produk yang dibazarkan, tambahnya, ada beberapa olahan khas Karawang yang diproduksi para anggota Inuka, mulai dari Opak Cilamaya, pindang bandeng, otak-otak bandeng, udang crispy, srimping, hingga aneka minuman.

Bazar ramadhan itu digelar dari 18 Mei hingga 25 Mei 2019. Pada hari pertama, bazar digelar di area luar Marketing Galery Sekar. Namun pada 19-25 Mei, bazar digelar di area dalam Marketing Gallery. Bazar ini buka mulai pukul 10.00 WIB hingga 18.00 WIB.

Executive Director PT Summarecon Agung Tbk Albert Luhur mengungkapkan, Sekar mempersilakan para UMKM yang tergabung dalam komunitas Inuka memasarkan hasil produk mereka kepada para pengunjung. Hal itu sebagai apresiasi Sekar dalam mendukung pertumbuhan ekonomi di Karawang, khususnya UMKM.

"Ini bentuk apresiasi kami, dan 100 persen keuntungan dari hasil penjualan untuk para UMKM," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com