Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dari Daging sampai Telur, Aneka Olahan Ikan Manyung

Kompas.com - 26/01/2020, 06:08 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Pernahkah kamu mendengar tentang ikan manyung? Ikan laut yang memiliki bentuk seperti ikan lele atau patin ini memiliki karakteristik yang unik.

Dengan daging ikan yang padat, tebal, dan kenyal memberikan sensasi tersendiri bagi para pecintanya.

Baca juga: Cerita Bu Fat, Naikkan Kasta Kepala Ikan Manyung Jadi Kuliner Lezat

Selain dagingnya, ikan manyung termasuk ikan yang bisa dimanfaatkan hampir seluruh bagian tubuhnya.

Berikut ini tiga bagian ikan manyung yang bisa diolah dengan beberapa cara berbeda.

Daging ikan manyung

Daging ikan manyung memiliki tekstur yang padat tetapi kenyal. Salah satu resep andalan untuk daging ikan manyung adalah ikan manyung sambal penyet.

“Jadi daging ikan digoreng dulu baru setelah itu dikasih sambal penyet. Sambalnya biasa sih, pakai terasi dan jeruk sambal itu biar segar. Lalu makannya pakai sayur bayam,” jelas Banik Yoandanny, generasi ketiga pengelola Kepala Ikan Manyung Mangut Bu Fat ketika ditemui Kompas.com pada Selasa (21/01/2020).

Selain diberi bumbu penyet, daging ikan manyung juga bisa diberi bumbu mangut.

Kepala ikan manyung

Olahan kepala ikan manyung salah satunya adalah dengan kuah mangut. Kuah mangut adalah kuah santan pedas yang berasal dari daerah Jawa.

Kepala Ikan Manyung Mangut Bu Fat jadi salah satu tempat makan legendaris jika berbicara olahan kepala manyung dengan bumbu mangut ini.

Kepala ikan manyung diasap lebih dahulu. Ukuran kepala yang besar mengharuskannya dibelah dua untuk mempermudah proses makan. Proses pengasapan memberikan sensasi asap yang khas.

Sensasi asap tersebut kemudian berpadu cantik dengan kuah mangut yang gurih, manis, dan pedas menusuk.

Daging di kepala ikan mangut cukup banyak dan tebal. Teksturnya kenyal dan cukup banyak kulit serta tulang rawan yang bisa kamu temukan.

Telur ikan manyung

Botok telur ikan manyung di Kepala Ikan Manyung Mangut Bu FatSYIFA NURI KHAIRUNNISA Botok telur ikan manyung di Kepala Ikan Manyung Mangut Bu Fat

Terakhir adalah telur ikan manyung. Tidak seperti telur ikan lainnya, misalnya telur ikan mas yang berbentuk kecil, telur ikan manyung berukuran besar.

Berwarna putih dan berukuran sebesar kacang, telur ikan manyung cocok dibuat bumbu botok.

Baca juga: Menikmati Sepincuk Botok Tawon di Banyuwangi

“Bumbu botok ini dasarnya santan kental. Dicampur bumbu seperti pepes, pakai cabe juga supaya pedas lalu dicampur dengan telur ikan manyung. Terus dikukus sampai matang.”

Botok telur manyung dibungkus dalam daun pisang. Ketika dibuka, bentuknya seperti pepes. Telur ikannya terlihat besar.

Ketika dicicipi, teksturnya sedikit keras. Telur ikannya punya rasa yang khas, berpadu dengan bumbu botok yang sedikit manis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com