Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebijakan Refund Hotel di Bawah Naungan Accor Terkait Pandemi Virus Corona

Kompas.com - 27/03/2020, 07:36 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com  - Di tengah pandemi global virus corona (Covid-19), AccorHotels memberi kebijakan mengenai refund dan reschedule untuk hotel-hotel di bawah naungannya.

AccorHotels mengarahkan hotel-hotelnya untuk melaksanakan fleksibilitas dalam hal pembatalan dan perubahan jadwal menginap bagi tamu ke dan dari daerah yang terdampak.

Kebijakan Global AccorHotels mengenai refund dan reschedule akibat pandemi virus corona, ditetepakan untuk pemesanan penginapan hingga 30 April 2020.

Baca juga: Cara Refund Tiket Pesawat dan Hotel di Pegipegi, Tiket.com, dan Traveloka

Tamu yang memesan tarif kamar tidak fleksibel (a non-flexible rate) dengan AccorHotels setelah 1 Maret 2020 dan dijadwalkan tiba sebelum 30 April 2020, dapat membatalkan atau mengubah reservasi mereka untuk perjalanan selanjutnya hingga 30 April 2021 tanpa penalti.

Caranya dengan menghubungi hotel secara langsung. Untuk daftar lengkap hotel di bawah naungan AccorHotels, silakan merujuk ke https://all.accor.com/gb/world/hotels-accor-monde.shtml.

Jika ingin mengganti jadwal pemesanan maka akan bergantung pada ketersediaan dan perbedaan tarif. 

Kemudian bagi wilayah yang terkena kebijakan pembatasan perjalanan yang dikeluarkan pemerintah, berikut kebijakan yang berlaku:

Untuk hotel di Eropa dan Inggris

Tamu yang memesan tarif tidak fleksibel dengan AccorHotels untuk pemesanan antara 17 Maret 2020 hingga 1 April 2020, dapat membatalkan atau mengubah reservasi dan akan dikembalikan tanpa penalti.

Baca juga: Bukan Refund, Kamu Bisa Reschedule untuk Bantu Industri Pariwisata

Salah satu kamar tipe Duluxe di Ibis Styles Jakarta Tanah Abang yang luasnya 33 m2.Kompas.com / Gabriella Wijaya Salah satu kamar tipe Duluxe di Ibis Styles Jakarta Tanah Abang yang luasnya 33 m2.

Untuk hotel di Asia Pasifik

Tamu yang dijadwalkan tiba sebelum 30 April 2020 dapat membatalkan atau memodifikasi reservasi mereka dan akan dikembalikan tanpa penalti.

Untuk hotel di Timur Tengah dan Afrika

Tamu yang dijadwalkan tiba sebelum 30 April 2020 dapat membatalkan atau memodifikasi reservasi dan akan dikembalikan tanpa penalti.

Untuk tamu yang memesan melalui agen perjalanan, platform pemesanan online, atau pihak ketiga lainnya, bisa menghubungi penyedia pemesanan tersebut secara langsung untuk mendapatkan bantuan.

Informasi ini dapat di pantau melalui 'Alert Bar' di bagian atas homepage all.accor.com di https://all.accor.com/help/specialevent/information.en.shtml.

Situs resmi dari AccorHotels ini akan memberi panduan bagaimana tamu akan memperoleh pengembalian uang dan pengaturan ulang pemesanan. 

Novotel Bali Ngurah Rai AirportTRAVELOKA Novotel Bali Ngurah Rai Airport

Di sana juga terdapat informasi yang akan diperbaharui jika ada kebijakan baru.

Baca juga: Update Virus Corona, Cara Refund dan Reschedule Kamar Hotel Artotel Group

Sementara untuk kebijakan pembatalan atau modifikasi ballroom atau ruang meeting, disarankan untuk para pemesan (booker) langsung menghubungi hotel terkait untuk mengetahui kebijakan hotel masing-masing.

AccorHotels disebutkan memonitor penyebaran virus corona (COVID-19) dan telah mendirikan unit krisis tingkat global yang berkoordinasi dengan tim-tim regional.

AccorHotels telah memberikan arahan kepada hotel-hotelnya untuk meningkatkan langkah-langkah kebersihan dan mendesinfeksi untuk meminimalkan risiko penularan.

Pihaknya juga menyarankan tamu untuk mempelajari arahan-arahan dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan mengikuti nasehat bepergian yang dikeluarkan oleh negara asal masing-masing.

Accor group menaungi banyak brand hotel seperti Fairmont, Raffles, Ibis, Mercure, Pullman, Novotel, dan masih banyak lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com