Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampung Gajah Viral di TikTok, Dulu Tempat Wisata yang Ramai Wisatawan

Kompas.com - 12/06/2020, 14:45 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Siapa yang tidak kenal Kampung Gajah? Dulu, tempat wisata yang terletak di Jalan Sersan Bajuri, Bandung ini ramai--namun kini terbengkalai.

Sebelum dinyatakan pailit sejak Desember 2017, tempat wisata ini dulu sangat populer di kalangan masyarakat Ibu Kota yang berkunjung ke Bandung.

Kampung Gajah dibuka pada Desember 2010. Tempat wisata ini memiliki banyak wahana bermain untuk wisata keluarga. Tepatnya adalah sekitar 30 wahana.

Baca juga: Di Masa Jaya, Kampung Gajah Bandung Punya 30 Wahana Bermain

Tidak hanya bisa bermain motor ATV, wisatawan juga bisa melakukan aktivitas outbound, mengendarai kuda, juga flying fox.

Ada juga permainan go kart kecil, rumah teletubbies, bersepeda, segway, naik delman, bermain trampolin, hingga berenang di wahana taman air.

“Mampir ke sini tanpa rencana karena macet. Sebenernya buat liburan keluarga tempat ini oke. Dengan mengusung konsep wonderland banyak wahana untuk mainan anak, tetapi sayangnya kesan tak terawat langsung muncul saat lihat mainan-mainannya ada yang berkarat dan cat yang pudar,” kata Inggra P yang mengulas Kampung Gajah di situs ulasan wisata Trip Advisor pada 2017.

Pengulas lain, HokSen, menuturkan pada Agustus 2017, walaupun tempat wisata menawarkan berbagai wahana seru--namun perlu peningkatan di kebersihan dan perawatan.

“Kurang lebih limat tahun yang lalu kami ke Kampung Gajah, suasana dan lingkungan berubah. Saran kami agar lebih dipelihara kebersihan dan service kepada pendatang,” kata pengulas Adi W pada Juni 2017.

Tangkapan layar video Kampung Gajah yang viral di Tiktok karena cerita seramnya, Jumat (12/6/2020).kompas.com / Nabilla Ramadhian Tangkapan layar video Kampung Gajah yang viral di Tiktok karena cerita seramnya, Jumat (12/6/2020).
Saat masa jayanya, Kampung Gajah sempat menjadi tempat wisata populer. Terlebih saat pembukaannya karena pilihan lokasinya yang strategis, serta banyak pilihan permainan.

Baca juga: Sabtu Rebahan di Bandung, Staycation di 5 Glamping Bernuansa Alam

Wisatawan dari Jakarta dan sekitar pun gemar berkunjung ke tempat wisata dengan luas tanah sampai 36 hektar tersebut. Bahkan, jalanan ke daerah Kampung Gajah selalu macet pada hari libur.

Kendati demikian, pada Desember 2017 Kampung Gajah dinyatakan pailit. Pada Agustus 2018, aset tempat wisata tersebut direncanakan untuk dilelang.

Beberapa waktu belakangan, Kampung Gajah kembali menjadi sorotan masyarakat. Banyak pengguna TikTok yang mengunggah video tempat wisata tersebut dan menjadi viral.

Baca juga: Akhir Pekan di Bandung, Ada yang Baru di The Great Asia Afrika

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Jumat (12/6/2020), terdapat dua video yang menunjukkan keadaan Kampung Gajah yang sudah terbengkalai.

Seorang pengguna Tiktok bernama @unique_face mengunggah salah satu video tersebut pada 2 Juni 2020.

Melalui videonya, dia menunjukkan foto-foto Kampung Gajah sembari menceritakan sejarah, dan kisah mistis yang mengelilinginya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Rekomendasi Kafe Kucing di Bandung

3 Rekomendasi Kafe Kucing di Bandung

Jalan Jalan
Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com