Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Bali Safari Marine Park 2020, Begini Cara Belinya

Kompas.com - 05/08/2020, 15:16 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

KOMPAS.comBali Safari Marine Park telah dibuka kembali sejak 9 Juli 2020 dengan menerapkan serangkaian protokol kesehatan.

Kendati demikian, mengacu pada protokol kesehatan yang diterapkan, tidak semua atraksi dan kegiatan wisata dibuka untuk umum.

“(Atraksi dan kegiatan wisata yang dibuka) Safari Adventure, 10 exhibit, dan tiga pertunjukan edukasi,” kata Head of Digital Marketing TSI Group, Daniel Thian, kepada Kompas.com, Selasa (4/8/2020).

Adapun atraksi dan kegiatan wisata yang bisa dinikmati selama era new normal antara lain adalah Safari Journey, Fresh Water Aquarium, Animal Education Show, Tiger Show, dan Elephant Show.

Baca juga: Harga Tiket Taman Safari Bogor 2020, Begini Cara Belinya

Menurut informasi yang tertera dalam unggahan di Instagram resmi tempat wisata tersebut, harga selama new normal bagi wisatawan nusantara (wisnus) adalah mulai dari Rp 125.000 per orang dewasa, dan Rp 95.000 per anak.

Sementara untuk wisatawan mancanegara (wisman), harga yang ditawarkan mulai dari Rp 560.000 per orang dewasa, dan Rp 450.000 per anak.

Pilihan paket wisata menarik

Mengutip situs resminya, tempat wisata tersebut menawarkan beberapa paket wisata yang ditujukan bagi wisnus dan wisman. Seluruh paket wisata tersebut ditawarkan dengan diskon sebesar 30 persen.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com