Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Travel Bubble Hong Kong dan Singapura Dimulai Akhir November 2020

Kompas.com - 17/11/2020, 07:19 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

Sumber CNN Travel


KOMPAS.com – Hong Kong dan Singapura telah menentukan tanggal untuk peluncuran “travel bubble udara” mereka yang akan memungkinkan masyarakat untuk bepergian ke dua negara tersebut tanpa harus melakukan karantina atau langkah pengendalian yang membatasi.

Dilansir dari CNN Travel, otoritas penerbangan Singapura mengatakan bahwa peresmian Air Travel Bubble (ATB) akan dimulai pada 22 November berdasarkan kesepakatan yang terjalin dari negosiasi sebelumnya.

“ATB adalah tonggak sejarah antara dua pusat penerbangan serta jadi cara untuk membangkitkan kembali perjalanan udara dalam cara yang aman dan betahap,” seperti tertera dalam rilis resmi yang dikeluarkan oleh Civil Aviation Authority of Singapore, Rabu (10/11/2020).

Baca juga: Singapura Jalin Kerja Sama dengan Hong Kong untuk Travel Bubble

Para wisatawan di kedua negara tersebut tetap diwajibkan untuk melakukan tes Covid-19 sebelum penerbangan.

Bedanya, mereka tidak lagi diharuskan melakukan karantina atau pemberitahuan agar tetap berada di rumah, serta jadwal perjalanan yang diatur.

“Sebagai awal, akan ada satu penerbangan setiap harinya ke masing-masing kota dengan kuota 200 wisatawan per penerbangan. Jumlah ini akan ditambah jadi dua penerbangan setiap harinya dengan kuota yang sama per 7 Desember 2020.”

Namun para wisatawan tetap harus memenuhi beberapa parameter sebelum melakukan perjalanan tersebut. Salah satunya adalah tidak melakukan perjalanan apa pun selama 14 hari sebelumnya.

Halaman:
Sumber CNN Travel
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com