Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asyik, Kini Turis Bisa ke Acropolis di Yunani Lebih Mudah

Kompas.com - 20/12/2020, 22:00 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Salah satu situs ikonik di Athena, Yunani bernama Acropolis akan lebih mudah diakses oleh wisatawan karena saat ini pihak terkait tengah membangun lift baru dan memperbarui jalur untuk penyandang disabilitas.

Melansir Lonely Planet, Jumat (11/12/2020), benteng kuno yang terletak di atas bukit menjadikannya sebuah tantangan tersendiri untuk diakses.

Baca juga: Kapan Turis Indonesia Bisa Liburan ke Yunani?

Meski sudah ada lift di sana, namun terkadang alat tidak berfungsi. Jalur di sekitar Acropolis pun cukup terkikis.

Kini, sebuah lift baru sudah tersedia di sisi utara bukit. Jalur beton yang pun sudah diganti dengan jalur batu biatan yang membentang hampir 530 meter dengan lebar hampir mencapai empat meter.

Sebelumnya, jalur beton sudah ada sejak 1960-an. Namun, jalur tersebut telah rusak karena sering dilintasi oleh jutaan wisatawan selama bertahun-tahun.

Untuk peringati Hari Penyandang Disabilitas Internasional

Inisiatif perbaikan jalur menuju Acropolis diresmikan oleh Perdana Menteri Yunani Kyriakos Mitsotakis pada Kamis (3/12/2020).

Adapun, hal tersebut dilakukan untuk memperingati Hari Penyandang Disabilitas Internasional. Inisiatif ini didanai oleh Onassis Foundation—organisasi swasta yang bertujuan untuk mempromosikan budaya Yunani.

“Dengan memasang platform untuk kursi roda pada lift, kami juga menyelesaikan masalah yang praktis namun juga simbolis,” kata Presiden Onassis Foundation Antonis Papadimitriou, mengutip Lonely Planet.

Baca juga: Anafiotika, Desa Mirip Santorini di Tengah Kota Athena, Yunani

Dia menambahkan, dibangunnya platform kursi roda pada lift tersebut merupakan upaya mereka dalam menekankan pentingnya akses untuk semua orang.

“Kami juga memperbarui penerangan Acropolis untuk menghormati monumen tersebut, juga para arkeolog yang melindunginya,” sambung Papadimitriou.

Situs Acropolis sudah ditempati sejak 4000 SM dan telah memiliki banyak inkarnasi selama ribuan tahun. Mulai dari pusat keagamaan, rumah para raja, hingga alam mitos para dewa.

Bangunan-bangunan yang dapat dilihat di sana saat ini berasal dari Zaman Keemasan Athena yang dimulai sekitar 460 SM.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com