Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PHRI Badung: Sandiaga Ngantor di Bali Akan Mudahkan Komunikasi

Kompas.com - 24/01/2021, 17:05 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Badung, I Gusti Agung Ngurah Rai Suryawijaya, mengatakan, pihaknya sangat setuju akan rencana Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno untuk berkantor di Bali.

“Memang sejak awal saya ketemu beliau di Harida Wisnu Kencana (GWK), justru saya dulu yang usulkan," kata dia kepada Kompas.com, Minggu (24/1/2021).

Ia melanjutkan, hal itu membuat lebih gampang dilakukannya komunikasi, koordinasi, dan eksekusi program-program pariwisata di Bali. 

Baca juga: 8 Kegiatan Asyik di Rumah Gemuk Bali, Piknik di Rumah Kaca

Menurut Rai, Sandiaga berkantor di Bali merupakan hal yang penting jika melihat situasi dan kondisi yang terjadi di Pulau Dewata akibat pandemi Covid-19.

Danau Bratan, Balishutterstock Danau Bratan, Bali

Sebab, Bali sangat bergantung pada pariwisata. Sektor tersebut dikatakan oleh Rai memberi kontribusi terhadap ekonomi Bali hampir 70 persen. Sementara pertanian 18 persen, dan perdagangan 12 persen.

Selanjutnya, dia menuturkan bahwa Bali merupakan role model pariwisata, lokomotif pariwisata Indonesia, dan selalu diperhatikan dunia.

Baca juga: Bali Prioritaskan Pariwisata Berbasis Kebudayaan

“Dengan situasi dan kondisi seperti ini, setiap hari kita kehilangan devisa. Kalau dia di sini, akan efektif banget saya lihat. Setiap saat koordinasi. Inilah yang harus dilakukan untuk pertahankan devisa pariwisata,” imbuh Rai.

Dengan berkantornya Sandiaga di Bali, hal tersebut juga akan memudahkan para pelaku pariwisata di sana untuk memberi aspirasi dan masukan terkait pemulihan pariwisata.

Rencana Sandiaga berkantor di Bali

Sebelumnya, Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan bahwa dia ingin berkantor di Bali untuk melihat dan merasakan langsung pemulihan pariwisata Pulau Dewata.

“Berkantor di Bali paling tidak sebulan sekali beberapa hari. Ini berkantor benar ya, bukan berkunjung, tapi berkantor," kata dia dalam webinar bertajuk “Merajut Tali Gagasan Bali Kembali dan Kebijakan Pemerintah Terhadap Keberlangsungan Pariwisata di Bali 2021”, Sabtu (23/1/2021).

Baca juga: Liburan ke Bali, Ini 3 Rekomendasi Tempat Makannya

Mengutip Kompas.com, Minggu (24/1/2021), inisiatif tersebut juga dapat membuka ruang diskusi antara dirinya dengan pelaku usaha atau pemerhati sosial.

Meski begitu, keputusan berkantor di Bali tidak akan diambil secara sepihak. Sandiaga berharap pihaknya mendapat masukan dari para pemangku kepentingan terkait soal gagasan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com