Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute ke Curug Cikuluwung Bogor, 2 Jam dari Terminal Cibinong

Kompas.com - 16/10/2021, 20:37 WIB
Kistin Septiyani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Curug Cikuluwung adalah obyek wisata yang terletak di Kampung Suka Asih, Cibitung Wetan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. 

Salah satu daya tarik tempat wisata ini adalah air terjun dengan air yang terlihat kehijauan.

Ada dua spot air terjun yang ditawarkan kawasan ini. Curug Cikuluwung 1 berada di daerah atas dengan pemandangan air terjun tersembunyi di antara tebing batu.

Sementara itu, Curug Cikuluwung 2 terletak di bagian bawah dengan kolam yang lebih besar. Kolam di Curug Cikuluwung 2 memiliki kapasitas hingga 80 pengunjung.

Baca juga:

Menurut salah satu staf marketing Curug Cikuluwung, Dea Arisandi, akses menuju kawasan wisata tersebut terbilang cukup memadai. Pemerintah setempat telah memberikan sarana dan prasarana guna mendukung akses Curug Cikuluwung.

"Jarak tempuh dari stasiun dan terminal berkisar 1,5 jam sampai 2 jam. Dari bandara berkisar 2 jam sampai 3 jam ke lokasi," tutur Dea saat dihubungi Kompas pada Jumat (15/10/2021).

Curug Cikuluwung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat DOK. Shutterstock Curug Cikuluwung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat DOK. Shutterstock

Waktu tempuh dari Terminal Cibinong di Jawa Barat menuju Curug Cikuluwung sekitar hampir dua jam jika menggunakan mobil.

Dari pintu keluar terminal wisatawan perlu berkendara ke arah barat daya.

Melalui Jalan HR Lukman, mereka mengemudi sejauh 500 meter (m) menuju Jalan Raya Jakarta-Bogor. Selanjutnya mereka belok kiri dan menyusuri Jalan Raya Jakarta-Bogor sejauh 41,5 kilometer (km).

Setelah 12 km melewati swalayan Super Indo di sebelah kanan jalan, wisatawan berbelok kanan menuju Jalan Soleh Iskandar sejauh 58 m. Kemudian kembali belok kanan agar tetap di Jalan Soleh Iskandar.

Baca juga:

Setelah berkendara sekitar 1,8 km dari restoran Pizza Hut di kiri jalan, mereka kemudian belok sedikit ke arah kiri untuk menuju Jalan KH. R. Abdullah Bin Nur atau Jalan Ring Road Taman Yasmin.

Dari jalan tersebut, wisatawan masih perlu berkendara sejauh 3,1 km sebelum belok kanan ke Jalan Raya Cifor. Setelah melewati Jalan Raya Cifor sepanjang 250 meter, belok kiri di pertigaan menuju jalan Raya Dramaga-Bogor.

Apabila sudah menyusuri Jalan Raya Dermaga-Bogor sejauh 700 meter, mereka akan menjumpai pertigaan. Di pertigaan itu, pilih arah kanan menuju Jalan Raya Leuwiliang-Bogor.

Setelah berkendara selama 11,6 km, tetap di Jalan Raya Leuwiliang-Bogor dengan belok tajam ke arah kanan. Dalam 750 meter berikutnya, belok kiri menuju Jalan KH. Abdul Hamid dan menyusuri jalan itu hingga 9,4 km.

Selanjutnya, wisatawan kembali belok tajam ke kanan sejauh 650 meter. Lalu mereka harus belok kanan lagi dan berkendara sejauh 450 meter sebelum sampai di tempat tujuan.

Kawasan wisata Curug Cikuluwung berada di sebelah kiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com