Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Halloween, Jejak Tradisi Celtic Kuno Kembalinya Arwah ke Rumah

Kompas.com - 31/10/2021, 20:06 WIB
Kistin Septiyani,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perayaan Halloween jatuh setiap tanggal 31 Oktober. Dalam budaya barat, anak-anak biasanya menggunakan kostum mengerikan dan berkeliling untuk meminta permen dan cokelat dari satu rumah ke ruah lainnya.

Perayaan Halloween cukup awam di Indonesia. Namun budaya ini sudah cukup umum dilakukan di luar negeri.

Dilansir dari History.com, perayaan Halloween diduga telah ada sejak lebih dari 2.000 tahun lalu.

Reruntuhan bekas desa Celtic Kuno DOK. Shutterstock Reruntuhan bekas desa Celtic Kuno DOK. Shutterstock

Tradisi Samhain dari Bangsa Celtic kuno

Perayaan ini merupakan adaptasi dari tradisi Samhain yang dilakukan oleh Bangsa Celtic kuno untuk menyambut datangnya musim dingin sekaligus menutup musim panen bagi para petani.

Bangsa Celtic merupakan nenek moyang orang Inggris dan Irlandia yang dulu menetap di kawasan yang saat ini merupakan Inggris dan Perancis.

Baca juga: Ada Boneka Lucu tetapi Seram di AS, Berani Lihat?

Bangsa ini kemudian dikuasai Kekaisaran Romawi yang berjaya di Benua Eropa pada masa itu.

Samhain dilihat sebagai awal dari hari suram karena malam yang lebih panjang dari siang. Perayaan Samhain juga menjadi masa panen bagi Bangsa Celtic.

Selaian Samhain, Bangsa Celtic juga memiliki tujuh festival lainnya yang digelar untuk merayakan sikuls alam tahunan. Perayaan tersebut digunakan untuk memperingati pergantian musim.

Ilustrasi Halloween DOK. Shutterstock Ilustrasi Halloween DOK. Shutterstock

Perayaan kembalinya arwah orang mati

Selain pergantian musim, Kaum Celtic juga percaya pada perayaan Samhain Dewa Kematian akan mengumpulkan arwah orang yang telah mati di tahun sebelumnya.

Jiwa-jiwa tersebut dikumpulkan sebelum memulai kehidupan baru di dunia bawah yang disebut Tir na nÓg.

Dilansir dari Britannica, Bangsa Celtic percaya arwah-arwah orang mati ini akan kembali untuk mengunjungi rumah mereka semasa hidup.

Pada perayaan aslinya, Bangsa Celtic biasanya akan menyalakan api unggun di puncak bukit untuk menakuti roh jahat.

Mereka biasanya menggunakan topeng agar tidak dikenali oleh para hantu yang mungkin saja hadir dalam perayaan tersebut.

Tradisi inilah yang dipercaya menjadi awal mula pesta topeng dan kostum dalam perayaan halloween.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com