Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Camping di Puncak Kuik, Nikmati Gemerlap Ponorogo dari Ketinggian

Kompas.com - 28/11/2021, 09:31 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Wisata yang ada di puncak gunung atau bukit, selain menyuguhkan pemandangan indah, biasanya juga menjadi tempat camping.

Begitu pula dengan Puncak Kuik. Salah satu titik tertinggi Kabupaten Ponorogo ini juga bisa untuk aktivitas camping.

Puncak Kuik tepatnya terletak di Desa Gajah, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.

Baca juga: Wisata Puncak Kuik, Salah Satu Atap Ponorogo yang Memesona

Jarak tempuh menuju Puncak Kuik dari pusat Kota Ponorogo adalah sekitar 21 kilometer (km) dengan waktu tempuh kurang-lebih satu jam.

Gemerlap Kota Ponorogo dari Puncak Kuik

Puncak Kuik dengan ketinggian sekitar 1.200 meter di atas permukaan laut (mdpl) berada di sisi selatan pusat Kabupaten Ponorogo.

Pemandangan terbuka ke sisi utara pun terlihat jelas tanpa penghalang, termasuk menuju Kota Ponorogo.

Baca juga: Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Wisata Puncak Kuik Ponorogo

Oleh karena itu saat malam hari, gemerlap lampu pusat Kabupaten Ponorogo akan menghiasi panorama di Puncak Kuik.

Suasana malam di Puncak Kuik Ponorogo.Dok. Puncak Kuik Ponorogo Suasana malam di Puncak Kuik Ponorogo.

Panorama seperti itu paling pas dinikmati dengan berkemah atau camping, sehingga wisatawan tidak perlu melakukan perjalanan malam.

Sebagai informasi, perjalanan menuju Puncak Kuik dari Kecamatan Sambit harus melalui tanjakan terjal dan kelokan tajam. Kondisi jalan seperti itu hendaknya tidak dilalui saat malanm hari.

Terdapat lahan datar di kawasan Puncak Kuik yang bisa menampung beberapa tenda wisatawan.

Baca juga: Rute Terdekat ke Puncak Kuik Ponorogo, Hati-hati Tanjakan Terjal dan Berkelok Tajam

Wisatawan pun tidak perlu repot membawa tenda dari rumah. Ada persewaan tenda untuk wisatawan yang telah disediakan pengelola Puncak Kuik.

Salah satu pengelola wisata Puncak Kuik bernama Arka mengatakan, sewa tenda kapasitas 4 sampai 5 orang adalah Rp 40.000 per malam.

Suasana camping di Puncak Kuik Ponorogo.Dok. Puncak Kuik Ponorogo Suasana camping di Puncak Kuik Ponorogo.

“Biaya kebersihan ngecamp per motor Rp 5.000,” kata dia saat dihubungi Kompas.com pada Sabtu (27/11/2021).

Ia melanjutkan, ada beberapa fasilitas di Puncak Kuik, yakni kamar mandi, toilet, mushala, dan listrik. Namun, daya listrik terbatas.

Baca juga: Rute Menuju Pager Ukir Ponorogo, Jalur Terdekat Menuju Puncak Bukit Cumbri

“Kalau untuk cas hp bisa dan tidak bayar. Tapi kalau mejikom (rice cooker) pas malam enggak kuat listriknya,” tutur Arka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com