Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Wisata Alam di Kuningan Jawa Barat, Banyak yang Masih Asli

Kompas.com - Diperbarui 29/07/2022, 13:48 WIB
Desi Intan Sari,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ada sejumlah destinasi wisata Kuningan di Jawa Barat yang bisa dikunjungi saat berlibur.

Tempat wisata ini bervariasi, mulai dari tempat bernuansa alam, seperti air terjun, telaga, hingga perbukitan yang masih asri dan asli. 

Baca juga: 13 Wisata di Majalengka Jawa Barat, dari Curug hingga Terasering

Berikut kumpulan wisata Kuningan yang dirangkum Kompas.com.

Rekomendasi destinasi wisata Kuningan

1. Taman Wisata Alam (Natural Park) Linggarjati

Natural Park Linggarjati bisa menjadi pilihan tempat wisata Kuningan.

Lokasinya di Linggasana, Linggasana, Cilimus, Kuningan, Jawa Barat. 

Pemandangan jalur kecil yang akan dilintasi wisatawan saat trekking menuju Pos Cibunar di kaki Gunung Ciremai, Desa Linggarjati, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Sabtu (3/4/2021).kompas.com / Nabilla Ramadhian Pemandangan jalur kecil yang akan dilintasi wisatawan saat trekking menuju Pos Cibunar di kaki Gunung Ciremai, Desa Linggarjati, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Sabtu (3/4/2021).

Sebagai tempat wisata alam, hiburan yang ditawarkan tak hanya soal pemandangan alamnya saja yang cantik, tapi ada juga beberapa fasilitas hiburan menarik untuk pengunjungnya.

Fasilitas dan wahana yang bisa dinikmati oleh pengunjung, ada kolam renang, tempat outbound, menunggang kuda, sepeda air, dan billiard. 

 Baca juga: Daftar Tempat Wisata Jawa Barat yang Populer Versi Data PeduliLindungi

Biaya masuknya juga tergolong murah, per orang hanya perlu membayar sekitar Rp 10.000.

2. Waduk Darma

Sebelah barat Kuningan tepatnya di Jalan Lkr Waduk Darma, Jagara, Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, ada sebuah waduk dengan pemadangan yang indah. 

Waduk DarmaShutterstock Waduk Darma

Dibangunnya waduk ini berfungsi sebagai bendungan untuk irigasi masyarakat sekitar. Luasnya mencapai 425 hektar, dikutip dari Jabarprov.go.id.

Berbagai fasilitasnya seperti toilet, tempat ibadah, taman bermain anak, mini train, flying fox, area perkemahan dan warung makan hingga toko oleh-oleh. 

Baca juga: 9 Tempat Wisata di Jawa Barat Boleh Dibuka Lagi, Ada Taman Safari Bogor

Tempat wisata ini bisa dikunjungi kapan saja jika ingin liburan, karena dibuka selama 24 jam, setiap harinya. Harga tiket masuknya cukup murah, yaitu Rp 10.000 untuk anak-anak dan untuk orang dewasa sekitar Rp 15.000. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com