Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JNM Bloc Jogja, Ruang Kreatif dan Tempat Nongkrong Asyik Anak Hit

Kompas.com - 15/05/2022, 14:02 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Warga Yogyakarta, khususnya anak hit mungkin tak asing lagi dengan keberadaan JNM Bloc.

Tempat nongkrong asyik sekaligus ruang kreatif ini berada di Jalan Prof Dr Ki Amri Yahya nomor 1, Pakuncen, Wirobrajan, Kota Yogyakarta.

Mengusung tema Art, Culture, and Entertaiment In a Historical Site, bangunan ini merupakan proyek Cipta Ruang (Place Making), hasil kolaborasi antara M Bloc Group dan Jogja National Museum.

Baca juga: Fasilitas dan Rute Termudah Menuju Waterboom Jogja

"Kami memanfaatkan aset bekas kampus ASRI (Akademi Seni Rupa Indonesia)," kata Direktur Operasional JNM Bloc Hanafi Herlangga kepada Kompas.com, Kamis (12/5/2022)

Ia melanjutkan, kampus ASRI diubah menjadi ruang kreatif untuk berbagai acara seni, budaya, hiburan, pertemuan komunitas kreatif, serta pemberdayaan UKM dan UMKM.

Ada apa saja di JNM Bloc

Di JNM Bloc, pengunjung bisa menemukan beragam tenant FnB (Food and Beverage) dan non FnB lokal yang telah melewati proses kurasi.

Setiap harinya, ada pula rangkaian acara seru yang tersaji secara gratis hingga berbayar seperti pameran, live show, dan workshop.

Baca juga: 34 Wisata Yogyakarta yang Pas Dikunjungi Saat Libur Panjang

Sebagai hasil kolaborasi bersama Jogja National Museum, adapun sejumlah pameran temporer di kawasan JNM Bloc, seperti ArtJog, Jogja Bienalle, Kustum Fest, dan beberapa pameran lain.

Outdoor area JNM Blocinstagram.com/@jnmbloc Outdoor area JNM Bloc

"Pameran ini ada yang gratis, ada juga yang berbayar," kata Hanafi.

Menariknya lagi, bila kamu ingin menyelenggarakan acara seni budaya, tempat ini punya sederet fasilitas pendukung, termasuk open stage hingga outdoor area.

Baca juga: 13 Pantai di Gunungkidul Yogyakarta, Bisa Mampir Saat Libur Lebaran

"Kami punya open stage untuk berbagai macam pertunjukan, ada juga pendopo untuk berbagai kegiatan dan outdoor area yang cukup luas untuk pengunjung bisa duduk santai di bawah salah satu pohon beringin tertinggi yang ada di Jogja," terangnya.

Jam operasional JNM Bloc

Adapun untuk jam operasional, JNM Bloc buka setiap hari, Senin sampai Jumat mulai pukul 10.00-22.00 WIB. Sedangkan untuk Sabtu sampai Minggu, pukul 08.00 - 22.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com