Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Pesiar dari Singapura Akan Berlayar ke Indonesia pada Juli 2022

Kompas.com - 02/06/2022, 21:04 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, wisata kapal pesiar ke Indonesia akan segera dimulai pada Juli 2022.

Dalam kunjungan kerjanya ke Singapura, Rabu (1/6/2022), Menparekraf menemui dua pengelola kapal pesiar (cruises) terbesar, yakni Royal Carribean dan Resort World Cruises, yang menawarkan paket wisata ke Indonesia mencakup Batam, Bintan, Surabaya, Bali, Belitung, dan Lombok.

“Kami telah lakukan pertemuan dengan pengelola cruises, ada beberapa kesepakatan akan dimulainya wisata kapal pesiar tahun ini,” kata Sandiaga, dikutip dari keterangan resmi yang Kompas.com terima, Kamis (2/6/2022).

"Ini berita besar dan sangat strategis, sangat signifikan dalam pemulihan kepariwisataan parekraf Indonesia," tambahnya. 

Menparekraf menjelaskan, wisata pelayaran kapal pesiar segera dimulai tahun ini, yang meliputi Batam-Bintan-Surabaya-Bali. Sedangkan, untuk tahun depan, ditambah melalui Belitung dan Lombok.

Salah satu paket wisata yang ditawarkan nantinya juga akan berhenti di Bali Utara, yang selama ini sisi pariwisatanya belum banyak tergarap secara optimal.

Untuk Cruises Genting Dream, diperkirakan akan memulai pelayaran pada Juli 2022 dan Desember 2022, dengan 1.700 kamar dari total kapasitas 3.500 kamar.

Sementara itu, Royal Carribean Cruises memiliki 4.800 kamar, serta akan melintasi Benoa dan Lombok.

“Harapan kita bisa ke Labuan Bajo dan beberapa destinasi unggulan bahari lainnya,” ujar Sandiaga.

Baca juga: 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com