Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suryakencana Festival 2022 Bogor, Acara Budaya yang Dinanti Warga

Kompas.com - 14/06/2022, 07:04 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Acara Suryakencana Festival (Surken Fest) 2022 yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, Jawa Barat, pada akhir pekan lalu menjadi pelepas rindu bagi warga yang menanti acara besar setelah dua tahun terhenti akibat pandemi Covid-19.

Perhelatan Surken Fest yang baru pertama digelar ini dibuat untuk memeriahkan perayaan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-540.

Surken Fest diisi berbagai acara, mulai dari festival seni budaya, atraksi barongsai, hingga bazar usaha mikro, kecil, menengah (UMKM), dan kuliner khas Bogor yang berlangsung pada Sabtu (11/6/2022) dari sore hingga malam hari pukul 24.00 WIB.

Atraksi barongsai menjadi salah satu pertunjukan yang dinanti oleh warga yang datang ke Surken Fest.

Baca juga: Foto Ring Tail Lemur Juara Lomba Foto Satwa di Taman Safari Bogor

Surken Fest BogorWali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto saat memeriahkan Surken Fest 2022 dengan memainkan lion barong, Sabtu (11/6/2022). Surken Fest Bogor

Salah satu warga, Muhamad Julius (33), mengatakan, ia bersama istri dan satu anaknya sengaja datang ke acara tersebut. Tujuannya, untuk melihat atraksi kesenian yang disukai anaknya yakni barongsai serta menikmati kuliner.

"Senang ada acara seperti ini ada kesenian dan kuliner di satu tempat dan jadi hiburan buat warga. Semoga bisa rutin digelar dan semakin lebih baik lagi," kata Julius, akhir pekan.

Baca juga:

Warga lainnya, Haqinsan Prana Yudha (26), mengatakan, ia bersama keluarganya penasaran dengan Surken Fest yang menampilkan berbagai acara ini.

Ia mengaku sangat rindu dengan kegiatan-kegiatan yang mengundang keramaian karena sudah dua tahun tidak pernah ada perhelatan.

"Saya ingin lihat acaranya, jajan kuliner juga. Senang juga bisa kumpul-kumpul seperti ini, saya harap acara seperti ini bisa rutin dilakukan," ujarnya.

Kemeriahan bukan hanya dirasakan warga. Bagi para pelaku industri kecil dan menengah (UMKM), penyelenggaraan event itu juga membawa berkah tersendiri.

Baca juga: 20 Oleh-Oleh Khas Bogor yang Populer

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com