Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UNESCO Jadikan Strasbourg Perancis Kota Buku Dunia 2024

Kompas.com - 21/07/2022, 23:06 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber UNESCO

KOMPAS.com - UNESCO menetapkan Kota Strasbourg di Perancis sebagai Kota Buku Dunia 2024 atau World Book Capital 2024. Perayaannya sendiri akan dimulai pada 23 April 2024, bertepatan dengan Hari Buku dan Hak Cipta Sedunia. 

Menurut Direktur Jenderal UNESCO, Audrey Azoulay, ketika berada dalam masa yang tidak pasti, banyak orang menjadikan buku sebagai tempat berlindung dan sumber mimpi. Ia menambahkan, buku juga memiliki kemampuan untuk menghibur dan mengajarkan sesuatu.

"Inilah mengapa kami harus memastikan bahwa setiap orang memiliki akses atas pengetahuan dan cerminan melalui buku dan aktivitas membaca. Inilah alasannya UNESCO menunjuk Kota Buku Dunia setiap tahunnya," tutur Azoulay, dikutip dari laman resmi UNESCO.

Baca juga:

Pihak UNESCO dan Komite Penasihat Kota Buku Dunia terkesan dengan fokus Kota Strasbourg dalam menjawab tantangan sosial dan perubahan iklim melalui buku, dengan program bertajuk Reading for the Planet (Membaca untuk Planet).

Kota seluas 78,26 kilometer persegi ini juga dinilai mampu menitikberatkan kemampuan buku dalam mendorong diskusi terkait kepedulian lingkungan dan pengetahuan ilmiah, sekaligus menjadikan anak-anak muda sebagai agen perubahan.

Baca juga: Patung Lilin Vladimir Putin di Museum Grevin Perancis Digudangkan

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Berada sejauh 492 kilometer dari Kota Paris, Strasbourg juga memiliki warisan sastra serta aktivitas yang berfokus terhadap berbagai bidang artistik, mulai dari musik hingga teater dan ilustrasi.

Kota Strasbourg sendiri memiliki beragam daya tarik, mulai dari bangunan beraristektur gotik, museum, opera, orkestra (The Strasbourg Philharmonic Orchestra), hingga aneka festival.

Baca juga:

Sebagai informasi, sebelumnya UNESCO juga telah menetapkan Guadalajara sebagai Kota Buku Dunia 2022 dan Accra sebagai Kota Buku Dunia 2023.

Kota-kota yang telah ditetapkan sebagai Kota Buku Dunia berkewajiban mempromosikan buku dan aktivitas membaca bagi siapapun, serta menyelenggarakan berbagai aktivitas selama setahun.

Baca juga: Naik Kereta Cepat Baru, Paris-Berlin Hanya 7 Jam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UNESCO
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com