Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tempat Nongkrong Instagramable Dekat Stasiun Bogor

Kompas.com - 07/09/2022, 22:14 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Beragam tempat wisata dan tempat nongkrong bisa ditemukan di dekat Stasiun Bogor, salah satu pintu masuk ke wilayah ini yang berlokasi di Kota Bogor, Jawa Barat. 

Tempat nongkrong yang bisa dijangkau dengan jalan kaki maupun berkendara ini juga bisa dijadikan spot foto, salah satunya karena tempat dan suasananya yang Instagramable

Baca juga:

Berikut beberapa tempat nongkrong Instagramable yang berlokasi tidak jauh dari Stasiun Bogor, berdasarkan rangkuman Kompas.com dari berbagai sumber:

6 tempat nongkrong Instagramable di dekat Stasiun Bogor

1. Kebun Raya Bogor

Salah satu spot berfoto atau selfie pertama di Kebun Raya Bogor yaitu taman Mexiko. Bebatuan dan tanaman kaktus yang khas membuat pemandangannya se otentik negara asalnya. KOMPAS.com/Muhammad Irzal Adiakurnia Salah satu spot berfoto atau selfie pertama di Kebun Raya Bogor yaitu taman Mexiko. Bebatuan dan tanaman kaktus yang khas membuat pemandangannya se otentik negara asalnya.

Berjarak sekitar 3,3 kilometer (km) jika naik kendaraan atau 1,6 km jika berjalan kaki dari Stasiun Bogor, Kebun Raya Bogor merupakan pusat konservasi tumbuhan. Lokasinya di Jalan Ir. H. Juanda Nomor 13, Kota Bogor, Jawa Barat.

Selain bersantai dan berfoto-foto di rerumputan yang ada, wisatawan juga bisa mengunjungi sejumlah taman sambil belajar mengenai aneka tumbuhan.

Baca juga: 8 Spot Menarik di Kebun Raya Bogor, Instagramable Sekaligus Edukatif

Dilaporkan oleh Kompas.com, Sabtu (18/7/2020), taman-taman yang bisa didatangi, antara lain Taman Teijsman, Taman Meksiko dengan beragam koleksi kaktus, Taman Akuatik, dan Griya Anggrek.

Ada juga spot Instagramable lainnya, di antaranya Ecodome, Jalan Kenari 2, dan King Palm Avenue.

Calon pengunjung diimbau melakukan registrasi dan memesan tiket secara daring terlebih dahulu di situs web resminya.

Baca juga:

2. Alun-alun Kota Bogor

Wajah baru alun-alun Kota Bogor, salah satu tempat nongkrong dekat Stasiun Bogor.Dok. Humas Pemprov Jabar Wajah baru alun-alun Kota Bogor, salah satu tempat nongkrong dekat Stasiun Bogor.

Pada tahun 2021, Alun-alun Kota Bogor yang seluas 1,7 hektar diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Dikutip dari Kompas.com, Sabtu (18/12/2021), taman ini dulunya merupakan Taman Topi.

Terdapat sejumlah zona di taman ini, antara lain Zona Botani, Zona Olahraga, Zona Plaza, Zona Religi, dan Masjid Agung. Wisatawan bisa duduk-duduk di area taman, sembari sesekali berolahraga di jalur yang sudah disediakan.

Baca juga: 7 Aktivitas di Alun-alun Kota Bogor dan Sekitarnya, Rekreasi sampai Kulineran

Alun-alun Kota Bogor bertempat di Jalan Kapten Muslihat Nomor 17A, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Jaraknya dari Stasiun Bogor adalah 220 km dengan waktu berjalan kaki hampir lima menit.

3. KOPIKENALAN by Imah Nini

Memasuki KOPIKENALAN serasa kembali ke zaman dahulu. Berada di Jalan Sancang Nomor 7B, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, KOPIKENALAN by Imah Nini memiliki konsep vintage.

Hal tersebut terlihat dari furnitur hingga dekorasi yang menghiasi kafe tersebut. Selain sepeda antik, pengunjung juga bisa menemukan lukisan dan kipas angin zaman dahulu. 

Baca juga: 6 Tempat Wisata Bogor yang Mudah Dijangkau, Ada Ngopi Di Sawah

Kafe ini menyajikan aneka jenis minuman kopi dan non-kopi, serta kudapan dan makanan penutup. Harga menunya mulai dari Rp 20.000. 

Jaraknya 2,5 km dari Stasiun Bogor dengan durasi berkendara hampir 10 menit. Jam bukanya pukul 08.00-22.00 WIB pada hari biasa dan hari Minggu, serta pukul 08.00-24.00 WIB pada hari Jumat dan Sabtu.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com