Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pantai Indah di Nusa Dua, Bisa Mampir di Sela KTT G20

Kompas.com - 12/11/2022, 06:40 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Singgah sejenak di salah satu pantai di Nusa Dua, Bali bisa menjadi pilihan kegiatan di sela KTT G20 yang berlangsung pada 15-16 November 2022.

Beberapa di antaranya memiliki hamparan pasir putih yang indah, sementara lainnya memiliki fasilitas wisata air yang memacu adrenalin.

Baca juga: 7 Fakta Tari Pendet, Tarian untuk Sambut Delegasi KTT G20

Jika sedang berada di Bali pertengahan November ini dan ingin mengeksplorasi keindahan pantai di sekeliling Nusa Dua, berikut sejumlah rekomendasinya.

Pantai indah di Nusa Dua

1. Pantai Sawangan

Pantai Sawangan, salah satu pantai di Nusa Dua yang dapat dikunjungi di sela KTT G20.KOMPAS.COM/Ira Rachmawati Pantai Sawangan, salah satu pantai di Nusa Dua yang dapat dikunjungi di sela KTT G20.

Pantai ini berlokasi di Jalan Nusa Dua Selatan, Benoa, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.

Jaraknya sangat dekat dari lokasi utama KTT G20, yakni Hotel The Apurva Kempinski Bali atau sekitar 1,3 kilometer saja.

Pantai ini dikenal dengan pasir putihnya yang bersih, membuatnya disebut sebagai salah satu pantai terbaik di Nusa Dua.

Baca juga: Daftar 11 Bandara Pendukung untuk Pesawat VVIP KTT G20

Garis pantainya cukup luas, namun dihiasi pepohonan rindang di tepi pantai sehingga membuatnya cukup teduh.

Suasananya yang tenang juga membuat Pantai Sawangan kerap jadi incaran destinasi liburan.

2. Pantai Nusa Dua

Pantai Nusa Dua, salah satu pantai di Nusa Dua yang dapat dikunjungi di sela KTT G20.WIKIMEDIA COMMONS/ANTON ARDYANTO Pantai Nusa Dua, salah satu pantai di Nusa Dua yang dapat dikunjungi di sela KTT G20.

Pantai ini, seperti namanya, berlokasi di pusat pariwisata di kawasan Nusa Dua.

Pantai ini juga memiliki pantai pasir putih dengan garis yang panjang sebagai daya tariknya.

Baca juga: 9 Tempat Wisata di Kuta Selatan Bali, Bisa Jalan di Bawah Laut

Namun, area pantainya relatif lebih ramai karena sudah memiliki fasilitas rekreasi yang cukup lengkap. Beberapa di antaranya hotel, resor, tempat makan, dan lainnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com