Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Indonesia Fokus Bidik Turis Asal Arab Saudi

Kompas.com - 03/12/2022, 15:35 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menandatangi MoU (nota kesepahaman) dengan Menteri Pariwisata Kerajaan Arab Saudi Ahmed Al Khatieb di Arab Saudi, Rabu (30/11/2022).

Ruang lingkup nota kesepahaman ini mencakup beberapa hal, termasuk seputar pertukaran data, pertukaran best practice, dan joint promotion antar kedua negara. 

Baca juga:

"Juga kerja sama tentang investasi, publikasi juga akan fokus kepada pendidikan dan pelatihan serta penelitian di bidang pariwisata. Serta kerja sama yang komprehensif pada forum-forum internasional dan organisasi," ujar Menparekraf, lewat keterangan resmi yang Kompas.com terima, Kamis (1/12/2022).

Alasan Indonesia menyasar wisatawan asal Arab Saudi

Arab Saudi menjadi salah satu negara yang difokuskan menjadi pasar wisatawan mancanegara (wisman) bagi Indonesia.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), tingkat kunjungan wisman Arab Saudi pada 2019 sebesar 157.512 kunjungan, dengan rata-rata pengeluaran 2.277 dolar Amerika Serikat atau setara Rp 35 juta per wisman per kunjungan.

Baca juga:

Menparekraf mengatakan, para wisman asal Arab Saudi tersebut cenderung menyukai pantai dan pegunungan, serta wisata keluarga.

Menariknya, Arab Saudi juga mendeklarasikan bahwa negara tersebut tengah fokus menjalankan pariwisata yang berkelanjutan.

"Dan Indonesia tentunya menjadi salah satu acuan dalam pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan," ujarnya.

Baca juga: Aturan Baru Umrah, Perempuan Boleh Pergi Tanpa Mahram

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com