Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

One Satrio, Tempat Nongkrong Baru di Pusat Kota Jakarta

Kompas.com - 26/12/2022, 12:33 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - One Satrio, kawasan pusat gaya hidup yang berada di Mega Kuningan, Jakarta Selatan ini jadi salah satu ruang terbuka yang bisa dijadikantempat hangout. Tempat ini baru dibuka pertengahan Desember 2022.

PT Jakarta Setiabudi Internasional, developer yang membawahi One Satrio, memang menjadikan tempat ini mengusung konsep "breathable space", yang tampak dari ruang terbuka hijau seluas sekitar 3,8 hektar.

Baca juga:

"Jadi kami memang kasih fasilitas ruang terbuka yang begitu banyak, karena waktu Covid-19 kemaren permintaan akan ruang terbuka meningkat.

"Kami melihat di Jakarta kebanyakan mal yang tinggi-tinggi, kayaknya sudah cukup, lah, memenuhi Jakarta," ujar DGM Facility Management PT Jakarta Setiabudi Internasional, Risnanty K Putri saat ditemui Kompas.com di One Satrio, Jakarta Selatan, Sabtu (24/12/2022).

Adapun lokasi One Satrio terletak di kawasan CBD, Jalan Mega Kuningan, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan.

Baca juga: 5 Pohon Natal Ikonis dan Instagramable di Jakarta 2022

Tempat ini sudah buka mulai pukul 05.30 WIB hingga 22.30 WIB, dan bisa dikunjungi secara gratis oleh siapa saja.

Jadi ruang terbuka di tengah mal Jakarta

One Satrio, tempat nongkrong baru di kawasan Mega Kuningan, Jakarta SelatanKompas.com/Wasti Samaria Simangunsong One Satrio, tempat nongkrong baru di kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan

Saat Kompas.com berkunjung, Sabtu (24/12/2022), terlihat suasana modern dari bangunan gerai-gerai kuliner, dan area terbuka yang cukup luas.

Pengunjung dapat merasakan suasana yang berbeda di tengah hiruk-pikuk kesibukan kota Jakarta, karena letaknya dikelilingi oleh mal-mal besar ibu kota.

Baca juga: 50 Tempat Wisata Jakarta yang Populer, dari Alam hingga Sejarah

Sebut saja, setidaknya ada lima mal besar yang hanya berjarak 1-2 kilometer dari One Satrio, seperti Plaza Festival, Lotte Shopping Avenue, ITC Kuningan, Mall Ambasador, dan Kuningan City.

Area playground gratis untuk anak, di One Satrio, Jakarta Selatan.Kompas.com/Wasti Samaria Simangunsong Area playground gratis untuk anak, di One Satrio, Jakarta Selatan.

Untuk itu, berbagai fasilitas kegiatan luar ruang, seperti jogging track, playgorund, pet park dan area multifungsi bernama Central Garden, sangat pas bagi pengunjung yang butuh ketenangan sejenak.

"Bagus ya, rapi, bisa buat ngumpul-ngumpul sama teman juga biar nggak ke mal melulu," kata seorang pengunjung bernama Salsa, kepada Kompas.com, Sabtu.

Baca juga: 13 Spot Foto Instagramable di Holeo Golf & Museum Jakarta Pusat

Menurut dia, area ini pas sekali jadi referensi hangout, selain mal yang kerap disambangi saat bertemu teman-temannya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com