Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/01/2023, 18:35 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Jika mencari taman dengan akses yang mudah di Tangerang maka Taman Potret jadi salah satu yang wajib dikunjungi.

Taman yang sempat akan dinamai Taman Selfie ini berlokasi di Babakan, Kota Tangerang, Banten. Letaknya cukup dekat dengan Tangcity Mall atau sekitar lima menit berjalan kaki.

Baca juga:

Diresmikan sejak 2015, Taman Potret terdiri dari sejumlah patung yang bisa dijadikan latar swafoto. Ada pula jogging track dan area rerumputan yang bisa dijadikan tempat nongkrong. 

Berdasarkan pengamatan Kompas.com, Selasa (3/1/2023), pepohonan yang ada di Taman Potret juga cukup rindang. 

Cara ke Taman Potret Tangerang

Bus Tayo Tangerang yang berhenti di depan Halte Tangcity Mall, Kota Tangerang, Selasa (3/1/2023).KOMPAS.com/Ni Nyoman Wira Bus Tayo Tangerang yang berhenti di depan Halte Tangcity Mall, Kota Tangerang, Selasa (3/1/2023).

Salah satu cara mudah ke Taman Potret adalah dengan naik Bus Rapid Trans (BRT) Tangerang Ayo atau Bus Tayo Tangerang, khususnya rute CBD Ciledug-Tangcity Mall.

Bila datang dari arah Jakarta, wisatawan bisa naik bus trans-jakarta koridor 13 untuk turun di Halte CBD Ciledug.

Baca juga:

Dari halte tersebut, wisatawan bisa menyeberang ke arah mal, tepatnya di area depan KFC, untuk naik Bus Tayo Tangerang yang bercat kuning-hijau ini.

Dilaporkan oleh Kompas.com, Jumat (25/2/2022), rute Bus Tayo Tangerang dari CBD Ciledug ke Tangcity Mall adalah CBD Ciledug - Jalan Hasyim Ashari - Jalan Veteran - Jalan Moh. Yamin - Jalan Perintis Kemerdekaan 1 - Jalan Perintis Kemerdekaan - Tangcity Mall dan sebaliknya.

Durasi perjalanan dari CBD Ciledug ke Tangcity Mall tergantung kondisi lalu lintas saat itu, umumnya mulai dari satu jam.

Bila sudah sampai di Halte Tangcity Mall, wisatawan bisa berjalan di pedestrian depan mal sejauh kira-kira 300 meter, lalu belok ke kiri guna tiba di Taman Potret.

Baca juga:

Sebagai informasi, Bus Tayo Tangerang rute CBD Ciledug-Tangcity Mall beroperasi mulai pukul 05.10 WIB hingga 18.00 WIB, dengan frekuensi setiap 20 menit sekali.

Tarif Bus Tayo Tangerang adalah Rp 2.000. Wisatawan bisa membayarnya secara non-tunai dengan memindai kode QR di jendela bus melalui aplikasi OVO atau GoJek (GoPay).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com