Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapura Sumbang Turis Asing Terbanyak ke Indonesia Tahun 2022

Kompas.com - 07/02/2023, 08:08 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Singapura menyumbang kunjungan turis asing atau wisatawan mancanegara (wisman) terbanyak ke Indonesia sepanjang tahun 2022, yakni sebanyak 20,15 persen dari total 5,47 juta kunjungan wisman.

"Jumlah kunjungan wisman ke Indonesia kini hampir 5,5 juta kunjungan, siapa yang ada di leading (kedatangan wisatawan mancanegara menurut kebangsaan)? Pertama Singapura 20.15 persen," kata Menteri Parwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dalam Weekly Press Briefing, Senin (6/2/2023).

Baca juga:

Adapun peringkat kedua diduduki oleh Malaysia yang menyumbang 17.98 persen. Lalu disusul Australia dengan sumbangan 11,42 persen.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas.com (@kompascom)

Kemudian peringkat keempat ada Timor Leste sebanyak 8,4 persen, dan terakhir ada India yang menyumbang 5,61 persen dari total keseluruhan kunjungan wisman di Tanah Air tahun 2022.

Target kunjungan turis asing tahun 2022 tercapai

Di sisi lain, tembusnya kunjungan wisman hingga di atas 5 juta menunjukkan target tahun 2022 tercapai. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memiliki target mendatangkan 3,6 juta wisman.

Bahkan pada bulan Desember 2022, capaian kunjungan wisman menyentuh angka 895.120 orang ke Indonesia.

Baca juga: Cerita Turis dari New York, Datang ke Bogor Lihat Cap Go Meh 2023

Padahal sebelumnya, kata Sandi, pihaknya menargetkan angka 600.000 untuk menggenapi perkiraan jumlah 5,2 juta wisman di tahun 2022.

"Alhamdulillah Desember 2022 kunjungan wisman ke Indonesia 895.120, dan akhirnya jumlah kunjugan wisman ke Indonesia yang awalnya kita proyeksikan di 5,2 juta, yang tercatat kini hampir 5,5 juta kunjungan," tutur Sandiaga.

Ilustrasi wisatawan mancanegara di Malioboro, Yogyakarta.Dok. Shutterstock/Naufal Image Ilustrasi wisatawan mancanegara di Malioboro, Yogyakarta.

Peningkatan jumlah kunjungan wisman ke Indonesia juga diiringi dengan kenaikan tingkat hunian kamar hotel klasifikasi bintang yang mencapai hampir 57 persen, atau naik 5,33 poin dibandingkan tahun 2021.

“Tentunya ini juga diikuti dengan rata-rata lama menginap tamu (wisman) yang tercatat 1,62 hari, naik dibandingkan tahun sebelumnya (2021),” ucap Sandiaga.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com