Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendakian Gunung Gede Pangrango Tutup Sementara Mulai 15 Mei 2023, Ada Apa?

Kompas.com - 11/05/2023, 16:04 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pendakian Gunung Gede Pangrango, Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP), akan tutup sementara mulai 15 Mei 2023 sampai batas waktu yang belum ditentukan.

"Kegiatan pendakian di TNGGP ditutup sementara untuk umum dari 15 Mei 2023 sampai batas waktu yang belum ditentukan, dalam rangka evaluasi dan perbaikan manajemen pendakian secara menyeluruh."

Informasi tersebut disampaikan secara tertulis melalui surat edaran Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango Nomor 6/BBTNGGP/Tek.2/05/2023 yang diunggah oleh akun instagram resmi @bbtn_gn_gedepangrango.

Faktor cuaca dan perilaku buruk pendaki

Pada unggahan tersebut, dipaparkan bahwa alasan penutupan TNGGP adalah karena faktor cuaca buruk dan perilaku para pendaki Gunung Gede Pangrango.

"Mencermati kondisi cuaca buruk di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango yang menyebabkan tergenangnya Alun-Alun Suryakencana, serta merespons maraknya pendaki ilegal," papar pihak BBTNGGP.

Baca juga: Ada Motor Hilang di Parkiran Gunung Gede Pangrango, Ini Kata Pengelola

Selain itu, penutupan sementara ini juga bentuk menyikapi perilaku pendaki yang tidak sesuai kaidah lingkungan maupun konservasi.

"Untuk perilaku yang tidak sesuai kaidah konservasi, salah satunya membuang sampah sembarangan," kata Humas TNGGP Agus Deni kepada Kompas.com, Kamis (11/5/2023).

Sejauh ini, kata Deni, belum ada angka pasti untuk menunjukkan jumlah pendaki ilegal di Gunung Pangrango.

Seorang pendaki Gunung Gede Pangrango Jawa Barat tengah mengumpulkan sampah di dalam kawasan konservasi untuk kembali dibawa turun. Sayangnya, masih ada oknum pendaki yang meninggalkan jejak sampah di gunung.KOMPAS.COM/FIRMAN TAUFIQURRAHMAN Seorang pendaki Gunung Gede Pangrango Jawa Barat tengah mengumpulkan sampah di dalam kawasan konservasi untuk kembali dibawa turun. Sayangnya, masih ada oknum pendaki yang meninggalkan jejak sampah di gunung.

Meskipun begitu, dalam rangka upaya pencegahan agar hal ini tidak terulang kembali, pihak BBTNGGP akan mengevaluasi seluruh sistem yang berlaku di TNGGP.

Pihak BBTNGGP juga menyampaikan, bagi calon pendaki yang sudah melakukan pembayaran melalui proses booking online mulai 15 Mei 2023, dapat menjadwalkan ulang (reschedule) waktu pendakian di Gunung Gede Pangrango.

Kontak Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Untuk informasi lebih lanjut mengenai sistem reschedule pendakian, calon pendaki dapat menghubungi bagian pelayanan BTNGGP.

Berikut beberapa kontak dan akses ke bagian pelayanan BTNGGP:

Baca juga: Pendaki Gunung Gede-Pangrango Diingatkan Tidak Ganggu Ekosistem, Awas Denda Rp 50 Juta

Telepon Kantor Khusus Pendakian: (0263) 2950977 (pengajuan reschedule)

Email: booking@gedepangrango.org (pengajuan reschedule)

WhatsApp pendakian : 0263519415 (pengajuan reschedule)

Call Centre BBTNGGP: 0811 9155815

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com