Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisatawan Malaysia Masih Sedikit ke Indonesia

Kompas.com - 21/02/2012, 17:56 WIB
Ester Meryana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu, mengatakan, jumlah wisatawan asal Malaysia masih sedikit yang ke Indonesia yakni 1,5 juta orang selama tahun 2011. Masih lebih kecil ketimbang wisatawan asal Indonesia yang berkunjung ke negeri Jiran tersebut dengan 2,6 juta orang.

"Kita tentunya kalau lihat angka 2,6 juta orang wisatawan adalah (kebanyakan) pekerja (tenaga kerja Indonesia) yang kesana," ujar Mari, di sela-sela acara penandatanganan nota kesepahaman kerja sama Garuda Indonesia dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, di Jakarta, Selasa (21/2/2012).

Jumlah penduduk Indonesia memang lebih besar ketimbang Malaysia. Dengan kondisi itu, peningkatan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Malaysia pun terbuka. Sebaliknya, kata Mari, wisatawan Malaysia juga berpeluang meningkat berkunjung ke Indonesia.

"Kelihatannya (wisatawan) Malaysia akan terus meningkat. Mungkin (uang) yang dibelanjakan cukup lumayanlah ke sini. Jadi janga takut defisit," tambahnya.

Mari pun menuturkan, upaya menarik wisawatan asing bisa dilakukan dengan promosi paket-paket perjalanan. Paket-paket itu bisa dibentuk dengan teman-teman tertentu, misalkan berdasarkan sejarah, budaya, dan lainnya. "Ini saya rasa yang bisa kita kembangkan paket-paket itu," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Utama Garuda Indonesia, Emirsyah Satar, mengungkapkan Garuda Indonesia akan meningkatkan frekuensi penerbangan dari Jakarta ke Kuala Lumpur dan sebaliknya untuk meningkatkan jumlah wisatawan asing ke Indonesia. "Kita tambahkan flight (penerbangan) kita dari 3 kali sehari, target kita jadi 5 kali sehari," tambah Emirsyah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com